Barcelona - Bintang Barcelona, Lionel Messi, menegaskan bahwa dirinya tidak akan pernah bermain untuk Real Madrid hingga kapan pun. Pemain Argentina itu bersikeras kasus Luis Figo tidak terulang lagi.
Messi, yang menjadi incaran banyak klub besar Eropa, membuat fans Barcelona bisa tidur nyenyak. Messi mengatakan dirinya tidak akan pernah bermain untuk rival abadinya, Madrid. Menurut Messi, kasus Figo tak akan terulang lagi.
"Saya tidak pernah mempunyai pikiran untuk pindah ke klub manapun terutama Madrid," ujar Messi seperti dilansir Triball Football.
"Barcelona adalah rumah saya dan ingin mengakhiri karir sepak bola di sini. Semoga saya bisa pensiun di klub yang saya cintai ini," tukasnya.
Figo pernah membuat sakit hati fans Barcelona. Ia memutuskan pindah ke Madrid di tahun 2000 setelah menghabiskan lima musim bersama Barcelona sejak tahun 1995-2000. Figo adalah pemain kesayangan publik Camp Nou, namun keputusannya pindah ke 'El Real' membuatnya menjadi musuh nomor satu Barcelona.
Bukan hanya Figo. Hal serupa pernah menimpa Luis Enrique. Bedanya, Enrique pindah dari Madrid ke Barcelona.
Sumber : Inilah.com
Jangan Lupa Share Messi: Main di Real Madrid? Mustahil! ke Temenmu :)
Baca Juga :
- 5 Pesepakbola yang Memperoleh Kartu Merah Tercepat di Dunia
- 5 Olahraga yang Bisa Memperpanjang Usia
- Fakta Tentang Angka Pertemuan El Clasico
- Anak Shakira-Gerard Pique Cowok
- Asal-usul dan Sejarah Klub Sepakbola Manchester United
- 50 Fakta Tentang David Beckham
- Wacana Merger: BM Menolak, Maident Adakan Polling
- Sejarah dan Asal-usul Sarung Tangan Kiper
- 10 Pembalap MotoGP Tersukses
- 10 Kaos Klub Bola Terlaris
- 83 Tahun Perjalanan PSIM Yogyakarta
- 6 Manfaat Olahraga Bagi Otak
- 10 Stadion Bola Terbesar di Dunia
- 10 Pemain Bergaji Terbesar di Real Madrid
- Bocah yang Tak Punya Telapak Kaki Tapi Jago Main Bola
- 5 Pembelian Pemain Terbaik Oleh Alex Ferguson
- Sejarah Klub Sepakbola SS Lazio
- FIFA Keluarkan Peraturan Aneh Soal Kaos Kaki
- 10 Statistik Unik "El Clasico"
- 5 Olahraga yang Mudah Dilakukan Tanpa Bantuan Alat
- Taufik Hidayat Umumkan Gantung Raket
- 10 Pesepak Bola dengan Tendangan Terkencang
- Ternyata De Gea Menderita Rabun Jauh
- Barcelona, Juventus, Spurs Bakal ke Indonesia Tahun Depan
- 7 Olahraga Ini Dihapus di Olimpiade Karena Dianggap Aneh
0 comments:
Posting Komentar
Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.