Menyisir rambut adalah sesuatu yang kita lakukan setiap hari. Itu mungkin terlihat sangat sederhana. Meski sebetulnya tak sesederhana yang Anda kira. Ada beberapa aturan dasar menyisir rambut yang seharusnya tak boleh dilanggar. Ini memang terdengar cukup gila. Namun, tidak banyak orang yang mengetahuinya. Berikut adalah tujuh aturan dasar dalam menyisir rambut versi Boldsky.com.
1. Jangan menyisir rambut basah! Semoga Anda tidak termasuk orang-orang yang suka menyisir rambut basah. Kebiasaan jelek ini membuat rambut rapuh dan cepat rontok.
2. Menyisir kulit kepala. Anda sebaiknya menggunakan sikat rambut pada kulit kepala untuk memperlancar sirkulasi darah dan merangsang pertumbuhan folikel rambut.
3. Mulai dari ujung. Bagi Anda yang memiliki rambut panjang, Anda harus menyisir rambut dari ujung sampai ke atas. Cara menyisir ini tidak memberikan tekanan pada kulit kepala sehingga tidak menyebabkan rambut rontok.
4. Membaginya. Jika Anda memiliki rambut yang benar-benar tebal, Anda perlu membaginya menjadi beberapa bagian. Kemudian sisir setiap bagian secara menyeluruh. Jadi, Anda bisa menjangkau setiap bagian rambut Anda.
5. Mengubah arah menyisir. Jika Anda suka menyisir rambut dari arah tertentu, maka rambut Anda akan mulai rontok di daerah tersebut. Misalnya, jika Anda terbiasa menyisir rambut ke belakang, bagian di daerah dahi akan tumbuh lebih tipis dari hari ke hari. Jadi, cobalah untuk mengubah arah menyisir mulai dari sekarang.
6. Jangan menyisir rambut yang terikat. kita sering mengikat rambut dengan terburu-buru dan kemudian menyisirnya. Ini adalah salah satu kebiasaan terburuk yang menyebabkan kerontokan dan masalah rambut lainnya. Anda tentu tak ingin jadi botak, bukan?
7. Jenis sisir. Kita harus memiliki setidaknya 2 tipe dasar dari sisir. Salah satunya adalah sisir bergigi jarang dan bergigi rapat. Anda harus menggunakan sisir sesuai urutan yang di atas.
Menyisir rambut adalah kegiatan yang terkesan sederhana. Namun, sesuatu yang sederhana terkadang sangat penting untuk kesehatan. Jadi tunggu apalagi?.
Sumber : Merdeka.com
Sumber : Merdeka.com
Jangan Lupa Share 7 Aturan dasar dalam Menyisir Rambut ke Temenmu :)
0 comments:
Posting Komentar
Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.