Sabtu, 08 September 2012

7 Manfaat Minum Air Putih Hangat

Orang yang sedang diet biasanya lebih memilih minum air putih hangat karena diyakini lebih cepat menurunkan berat badan dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya?

Berikut beberapa manfaat minum air putih hangat, seperti dilansir Boldsky, Kamis (6/9/2012):

1. Pembersihan dan pemurnian
Salah satu manfaat paling penting dari minum air panas adalah efektif dalam membersihkan tubuh. Sistem pencernaan yang buruk dapat dengan mudah diobati dengan minum segelas air panas dua kali sehari, terutama bila diminum di awal pagi. Ini akan membuang racun dari tubuh dan membersihkan sistem tubuh. Anda dapat mencampur air panas dengan madu atau lemon untuk hasil terbaik.

2. Menyembuhkan sembelit
Ini adalah masalah perut umum yang terjadi karena kurangnya air dalam tubuh, sehingga mengurangi gerakan usus. Minum segelas air hangat saat perut kosong di pagi hari dapat meningkatkan gerakan usus dan menyembuhkan sembelit. Air panas atau hangat dapat memecah partikel makanan dan melewatinya melalui usus.

3. Menurunkan berat badan
Banyak ahli diet meminta pasiennya untuk minum segelas air panas dengan lemon dan madu setiap hari untuk menurunkan berat badan. Nah, saran ini sangat membantu dalam menurunkan berat badan. Air panas dapat merusak timbunan lemak dari tubuh dan membantu dalam penurunan berat badan.

4. Obat untuk flu dan batuk
Iritasi pada tenggorokan karena batuk atau tonsil dapat benar-benar menyakitkan. Salah satu manfaat kesehatan dari minum air panas atau hangat, mengurangi nyeri tenggorokan, batuk dan membantu dahak keluar dengan mudah.

5. Mengeluarkan keringat
Bila minum minuman panas, Anda akan berkeringat banyak. Ketika suhu tubuh naik, tubuh mencoba mendinginkan suhu melalui berkeringat. Berkeringat membantu membersihkan sel-sel kulit dengan mengambil kelebihan air dan garam dari sel dan tubuh.

6. Meningkatkan aliran darah
Bila Anda minum air panas, timbunan lemak di tubuh dibakar dan timbunan dalam sistem saraf juga diurai. Ini akan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh dan juga mengeluarkan racun berbahaya.

7. Mengurangi nyeri
Minum segelas air panas adalah obat rumah yang efektif untuk menyembuhkan kram menstruasi. Jika Anda mengalami sakit perut, sakit kepala atau badan, minum segelas air panas adalah bantuan instan.

Sumber

Sejarah dan Asal-usul Sarung Tangan Kiper

Bagaimana awal mula sarung tangan kiper? Menurut catatan Kantor Hak Paten Jerman, adalah seorang Inggris bernama William Sykes adalah orang pertama yang mendaftarkan hak paten atas sarung tangan kiper. Ini terjadi tahun 1885. Bahan yang terdapat pada sarung tangan kiper waktu itu hanyalah lapisan karet dari India.

Ironisnya, di tahun 60 hingga 70an, banyak kiper dari negara William Sykes yang kurang mengapresiasi sarung tangan. Kiper yang melindungi tangannya dengan aksesoris apapun dianggap penakut. Penjaga gawang legendaris seperti Peter Shilton, Gordon Banks, dan Ray Clemence lebih percaya diri bila menahan bola dengan tangan kosong. Luar biasa bukan?

Adalah hal yang aneh bila anda, penikmat sepakbola antara tahun 1960 hingga 70an, tidak pernah melihat seorang kiper yang meringis kesakitan karena tangannya serasa terbakar oleh tendangan keras lawan. Itu adalah jaman ketika pria adalah pria.

Beruntung, manusia punya teknologi. Hari-hari kelam para kiper yang tangannya kesakitan akhirnya berakhir sudah. Para produsen sarung tangan kiper telah melakukan berbagai inovasi selama 40 tahun lebih demi kenyamanan penjaga gawang. Seorang kiper hanya perlu mengkhawatirkan ukuran sarung tangan yang pas dan nyaman. Bahkan, tersedia sarung tangan yang khusus didesain hanya untuk latihan atau pertandingan saja.

Namun, selalu ada saja pertentangan. Mantan penjaga gawang Everton, Neville Southall, pernah mengatakan, “Saya benci sarung tangan modern. Desainnya terlalu besar dan tebal hingga susah bagi kiper merasakan bola. Seperti mengendarai mobil dengan memakai sarung tangan.”

Di era yang serba mudah ini, penjaga gawang tidak akan meninggalkan ruang ganti tanpa membawa tiga pasang sarung tangan dan perlengkapan lainnya. Kreasi dan inovasi teknologi sarung tangan kiper membantu mengembangkan teknik-teknik dasar dalam menjaga gawang. Para produsen berlomba menciptakan sarung tangan yang lebih aman bagi para penjaga gawang. Salah satunya adalah perlindungan untuk jari-jari supaya tidak tertarik ke belakang ketika menahan bola.

Saat ini ada berbagai jenis sarung tangan kiper yang menyesuaikan berbagai kondisi di lapangan. Pilihan sarung tangan yang tepat akan memberi kenyamanan. Kiper-pun akan lebih fokus mengamankan gawangnya.

Sumber

10 Fakta Menarik Tentang Buaya

 
1. Percaya tidak kalau buaya itu sebenarnya bisa ngeluarin air mata? Nah, air mata akan dihasilkan kalo mata seekor buaya jadi kering sehabis berlama-lama ada di luar air. Cairan itu berasal dari kelenjar lachrymal, dan air mata ini juga membantu membersihkan mata.

2. Buaya sanggup bergerak cepat untuk menangkap buruannya. Buaya bisa mencapai kecepatan 18 km per jam. Ini juga tergantung jenis ukuran buaya.

3. Buaya bisa bertahan hidup dengan satu santapan pertahun.

4. Buaya tidak punya bibir. Itu sebabnya mulut seekor buaya tidak rapat waktu ditutup. Namun sewaktu buaya menyelam, ia menutup semua penutup khusus dalam tenggorokannya. Fungsinya, biar air tidak masuk kedalam paru-paru.

5. Buaya tidak bisa menjulurkan lidah, tidak kayak lidah kita yang terhubung di ujung. Lidah buaya menempel di sepanjang mulutnya.

6. Buaya menelan batu (Gastroliths). Fungsinya sebagai penggiling dan membantu pencernaan.

7. Buaya memiliki kelopak mata yang normal, ditambah dengan kelopak mata transparan yang digunakan sebagai kacamata untuk berenang di bawah air.

8. Seekor buaya betina bisa bertelur sampe 80 butir per tahun dan bisa berkembang biak selama 50 tahun.

9. Buaya mempunyai 18 jari. Dan memiliki 5 jari terpisah pada masing- masing kaki depannya, dan 4 jari berselaput pada masing- masing kaki belakangnya.

10. Tahun 1960-an, buaya air asin di Australia diperkirakan hamper punah. Setelah undang- undang perlindungan diberlakukan, populasinya langsung melonjak sampai lebih dari 100 ribu ekor.

Sumber

7 Ciri-ciri Orang yang Melakukan Operasi Plastik

Banyak orang yang telah melakukan permak wajahnya namun menyangkal telah melakukan operasi plastik. Untuk memastikannya gampang sekali, karena ada 7 tanda yang menunjukkan seseorang telah dioperasi plastik yang sulit disangkal.

Beberapa orang terkadang tidak mau mengakui bahwa dirinya sudah melakukan operasi plastik di wajahnya. Tapi kini masyarakat bisa mengetahui apakah seseorang melakukan operasi plastik atau tidak.

Seperti dikutip dari CBSNews Dr Anthony Youn, seorang ahli bedah kosmetik di Troy, Michigan menuturkan ada 7 tanda operasi plastik, yaitu:

1. Lihatlah ke telinga
Cobalah berbisik dan amati telinganya, karena tidak ada operasi plastik wajah yang tidak meninggalkan bekas luka di telinga. Kadang-kadang transisi kulit dari telinga terlihat jelas atau ada kulit menebal akibat bekas luka.

2. Memiliki wajah 'tampak jahat'
Jika seseoang sebelumnya terlihat baik, lalu tiba-tiba memiliki wajah seperti orang marah maka ada kemungkinan hal tersebut akibat botox. Suntikan botox di dahi bisa mendistorsi alis, Dr Youn menyebutnya dengan wajah 'tampak jahat'. Hal ini bisa diperbaiki oleh suntikan lagi di atas alis.

3. Tidak memiliki kulit kendur meski berusia di atas 60 tahun
Dr Youn menuturkan hampir semua orang yang berusia di atas 60 tahun memiliki beberapa kulit kendur atau kulit melipat di kelopak mata atas. Jadi kalau ada orang yang matanya bisa tertutup dan terbuka dengan lebar, maka kemungkinan ia sudah melakukan operasi plastik.

4. Seperti ada kismis di telinga
Selama operasi face lift (pengencangan wajah), terkadang ahli bedah melepaskan daun telinga dari wajah dan menarik kulit dengan ketat kemudian memasang kembali daun telinga tersebut. Jika tidak dilakukan dengan benar, maka akan ada kerutan kecil seperti kismis di bagian telinga tersebut. Untuk memperbaikinya perlu pembedahan kembali.

5. Wajah seperti membengkak
Meskipun jarang ditemukan, tapi ada beberapa orang yang terlihat lebih muda tapi memiliki wajah membengkak seperti terisi angin. Kondisi ini bisa akibat terlalu banyak menyuntikkan lemak, sehingga harus diatasi dengan cara sedot lemak.

6. Memiliki hidung seperti kelinci
Ketika seseorang tersenyum dan hidungnya terlihat seperti kelinci, ada kemungkinan ia menyuntikkan botox ke dalam jembatan di hidung. Hal ini untuk menyingkirkan bentuk aneh atau bentuk mengisut dari hidung.

7. Tidak memiliki leher seperti kalkun
Dr Youn menuturkan seseorang yang sudah berusia di atas 50 tahun, hampir semuanya memiliki kulit seperti leher kalkun jantan di lehernya. Jadi jika ia tidak memiliki itu, ada kemungkinan ia telah melakukan operasi plastik.
Sumber

6 Cara untuk Mendongkrak Percaya Diri

6 Cara untuk Mendongkrak Percaya Diri | choliknf1998.blogspot.com
Sebuah penelitian besar yang dilakukan oleh Yayasan MacArthur menemukan bahwa percaya diri tinggi merupakan indikator kuat bagi kesehatan dan umur panjang. Masalahnya, tidak semua orang memiliki rasa percaya diri yang besar. Berikut adalah enam cara ampuh mendongkrak percaya diri, seperti dilansir Thirdage.com.

1. Bersyukur atas apa yang Anda miliki
Kita kadang sangat terfokus pada apa yang tidak kita miliki. Namun, pernahkah Anda bertanya pada diri sendiri tentang apa yang sudah Anda miliki? "Apa yang saya punya?" Sisihkan waktu khusus untuk mendaftar semua yang Anda miliki dan baca catatan itu berulang kali. Dari situ, Anda pasti tahu bahwa bersyukur adalah cara terbaik untuk maju.

2. Speak up!
Takut dikatain bodoh? Grogi? Semua orang pasti pernah mengalaminya ketika diskusi atau rapat. Tetapi, inilah waktu yang tepat untuk berbicara di depan umum. Tunjukkan siapa diri Anda dan jangan pernah takut untuk berbagi ide dengan orang lain.

3. Buatlah daftar "aset" yang Anda miliki!
Aset yang dimaksud adalah keterampilan, pengalaman, sumber daya fisik dan sosial, serta bakat. Percayalah, ini membuat Anda akan berpikir lebih positif tentang diri sendiri. 

4. Olahraga
Sikap energik yang Anda tunjukkan juga dipengaruhi kondisi fisik yang bugar. Itulah mengapa tubuh yang sehat terlihat lebih garang dan tangguh. Olahraga rutin tidak hanya membuat tubuh sehat, tetapi juga memberi banyak dampak positif untuk rohani seseorang. 

5. Memuji orang lain
Ketika kita berpikir negatif tentang diri sendiri, kita biasanya akan memproyeksikan hal tersebut dengan mencemooh orang lain. Untuk mematahkan sikap negatif ini, biasakan untuk memuji orang lain. Hindari gosip atau perkataan yang bisa menyinggung orang lain. Dengan begitu, Anda akan dikenal sebagai sosok menyenangkan dan disukai banyak orang. Secara tidak langsung, hal tersebut bisa membangun rasa percaya diri Anda.

6. Postur tubuh
Postur yang baik menunjukkan rasa percaya diri yang besar. Berdirilah tegak, angkat kepala, dan lakukan kontak mata. Sikap ini memberi Anda kesan positif pada orang lain, sekaligus meningkatkan rasa percaya diri.

Sikap percaya diri membuat seseorang berpikir lebih maju dan berani. Jadi tunggu apalagi? Inilah saat paling tepat untuk unjuk gigi!.

Sumber : Merdeka.com

Jumat, 07 September 2012

12 Tips Sukses Memotret di Bawah Laut

Memotret keindahan alam di bawah air boleh jadi sangat menyenangkan. Tak hanya menguji kemampuan diving di bawah laut, kita juga bisa mengabadikan keindahan alam itu dalam bentuk foto-foto menawan. Namun, ada teknik tersendiri untuk memotret di bawah laut. Berikut tipsnya:
  1. Kuasai teknik penyelaman dengan baik, khususnya teknik buoyancy atau keseimbangan.
  2. Mengetahui infomasi sebanyak mungkin mengenai lingkungan tempat penyelaman serta objek yang akan diabadikan terlebih dahulu.
  3. Akan menjadi lebih baik jika anda ditemani oleh pemandu selam yang hafal seluk beluk tempat penyelaman yang menarik untuk dijadikan lokasi pemotretan.
  4. Pahami dengan baik jenis kamera yang akan anda gunakan.
  5. Berlatihlah dengan housing kamera yang dimiliki.
  6. Sebelum menyelam, tentukanlah peralatan fotografi sesuai dengan jenis pemotretan yang diinginkan, seperti makro atau wide angle. Karena, di bawah laut tidak dimungkinkan untuk mengganti lensa.
  7. Set kamera ke resolusi tertinggi dan ISO terendah sebelum memulai.
  8. Perhatikan pemilihan angle, komposisi, dan pencahayaan untuk hasil foto yang maksimal.
  9. Untuk komposisi terbaik, ambil posisi dibawah objek. Potret bagian bawah pada objek atau potret pada sudut ke atas, jangan bertumpu pada pusat subjek. Coba isi seluruh frame dengan seluruh subjek.
  10. Pelajari teknik pencahayaan flashatau strobedengan baik.
  11. Bawalah lampu selam (dive light) untuk membantu autofocuskamera anda.
  12. Untuk fokus tercepat, gunakan mode spotpada autofocus kamera Anda. Pelajari bagaimana untuk fokus pada daerah tanpa mengambil foto (menekan tombol rana setengah jalan) dan recomposing.

8 Cara Menghemat Biaya Sewa Hotel

Ilustrasi hotel 
Saat berlibur, salah satu biaya yang bisa dipangkas sebenarnya adalah biaya menyewa hotel. Meski tempat menginap cukup penting dalam sebuah perjalanan liburan, tapi salah satu cara menghemat adalah mengurangi ongkos penginapan. 

Berikut delapan cara yang bisa Anda lakukan untuk memangkas biaya hotel.

1. Pilih hari sepi
Apakah Anda melakukan perjalanan di akhir pekan? Anda mungkin berpikir bahwa waktu liburan Anda termasuk waktu favorit liburan sehingga akan susah mendapatkan harga hotel yang murah. Tidak selalu. Carilah hotel yang biasa menerima tamu-tamu untuk keperluan bisnis. Hotel semacam ini biasanya sepi di akhir pekan sehingga biasanya mengurangi harga sewa. 

2. Bernegosiasi
Negosiasi bisa berjalan sangat baik jika Anda memiliki cukup keberanian dan siap mencoba hingga Anda sukses. Hotel akan mau menawarkan diskonto dari harga normal mereka jika mereka masih memiliki kamar kosong pada waktu  menjelang check in berakhir, atau ketika Anda berniat menginap selama beberapa malam. Bicaralah pada manajer jika resepsionis tidak memiliki otoritas untuk mengurangi harga kamar. 

3. Penawaran khusus
Apakah Anda memiliki jenis hotel yang khusus yang Anda inginkan? Cek situsnya untuk mendapatkan penawaran khusus. Mungkin saja ada ekstra satu malam gratis, peningkatan kamar, atau harga sudah termasuk sarapan. 

4. Situs
Salah satu cara untuk menghemat biaya hotel adalah mengecek situs perjalanan atau situs hotel tersebut yang biasanya menawarkan diskonto harga kamar. 

5. Cek keperluan Anda
Simpan tagihan hotel Anda dengan memastikan Anda tidak membayar fasilitas yang tidak Anda gunakan atau inginkan. Misalnya Anda bisa sarapan di luar hotel yang lebih murah daripada yang disediakan di hotel sehingga Anda bisa meminta harga sarapan tidak dimasukkan dalam tagihan. Anda juga bisa meminta fasilitas standar di dalam kamar untuk memangkas ongkos.

6. Jarak yang lebih jauh
Cara termurah untuk mengurangi tagihan hotel adalah mencari hotel yang sedikit jauh dari pusat kota. Tarifnya biasanya lebih murah. Kebanyakan kota besar memiliki sistem transportasi yang baik sehingga Anda tidak perlu takut kehilangan atmosfer pusat kota.

7. Berbagi kamar
Beberapa orang biasa menyewa kamar yang bisa berbagi ruang dengan pelancong lainnya. Di Barcelona, Anda bisa mendapatkan sewa kamar yang dihitung per kepala, dengan harga US$20 per orang. Tentu saja Anda harus bisa dan rela berbagi ruang dengan orang lain. 

8. Lewat couchsurfing
Coba couchsurfing.com, inilah situs tempat orang menawarkan kamar kosong atau sekadar sofa bagi orang dari negara lain yang berkunjung, secara gratis. Tentu saja Anda cukup membawakan oleh-oleh untuk ucapan terima kasih. 

Sumber : BeritaSatu.com

10 Kebiasaan yang Bikin Gigi Jadi Sensitif

Jika gigi terasa ngilu dan nyeri setelah makan makanan yang panas atau dingin, mungkin gigi Anda termasuk gigi yang sensitif. Gigi sensitif tidak terjadi begitu saja, melainkan dapat disebabkan oleh beberapa kebiasaan yang tak tepat.

Gigi yang sehat memiliki lapisan enamel yang berfungsi melindungi mahkota gigi (bagian gigi atas gusi) dan lapisan sementum yang berfungsi melindungi akar gigi (bagian gigi bawah garis gusi). Di bawah kedua lapisan enamel dan sementum terdapat dentin gigi yang sifatnya kurang padat.

Dentin gigi inilah yang berisi tabung berongga mikroskopis yang diisi oleh oleh pembuluh darah dan saraf. Ketika dentin kehilangan penutup pelindung dari enamel atau sementum, tubulus yang memungkinkan makanan panas dan dingin atau asam atau lengket untuk mencapai saraf dan sel-sel di dalam gigi.

Hal ini menyebabkan sensitivitas gigi yang menyebabkan ngilu pada gigi. Hipersensitivitas juga disebabkan oleh bakteri pada mulut, yang menempel pada permukaan gigi dan meninggalkan residu asam biofilm.

Berikut 10 kebiasaan yang menyebabkan gigi sensitif, seperti dilansir Health.india, Kamis (6/9/12) antara lain:

1. Menyikat gigi dengan cara yang salah
Menyikat gigi dengan tekanan yang terlalu kuat atau menggunakan sikat gigi berbulu keras dapat mengikis enamel dan membuat dentin gigi terbuka. Sikat gigi dengan tekanan yang terlalu kuat juga dapat menyebabkan resesi gusi dan membuat akar gigi terbuka.

Dentin gigi dan akar gigi yang terbuka akan menyebabkan gigi sensitif dan terasa nyeri ketika makan makanan yang panas atau dingin.

2. Penggunaan obat kumur
Penggunaan jangka panjang dari obat kumur yang mengandung beberapa asam dapat memperburuk sensitivitas gigi. Konsultasikan dengan dokter gigi tentang penggunaan obat kumur berfluoride yang netral jika memiliki sensitivitas dentin.

3. Mengepalkan gigi
Mengepalkan gigi (grinding) dapat mengerupsi enamel dan lama-kelamaan dentin gigi akan terbuka.

4. Asam makanan
Asupan makanan yang tinggi kandungan asam, seperti minuman soda, buah jeruk, acar, dan lain-lain dapat menyebabkan erosi enamel.

5. Produk pemutih gigi
Bahan kimia seperti peroksida karbamid atau hidrogen peroksida dalam produk pemutih gigi dapat menembus enamel dan menuju dentin gigi dengan sangat cepat. Penggunaan produk pemutih secara berlebihan dapat menyebabkan gigi sensitif.

6. Menambal gigi
Tambalan bisa sangat sensitif dengan kerusakan berulang atau proses yang menyebabkan korosi, erosi asam erosi dan keausan yang dapat menyebabkan sensitivitas gigi.

7. Plak
Plak pada permukaan akar gigi dapat menyebabkan gigi sensitif.

8. Penyakit gusi (Gingivitis)
Jaringan gusi yang meradang akan menyebabkan permukaan akar gugi terbuka sehingga akan sangat rentan terhadap makanan manis dan suhu makanan yang panas atau dingin.

9. Gigi berlubang
Gigi yang terkelupas atau rusak dan berlubang akan mengekspos dentin gigi dan menyebabkan sensitivitas.

10. Gastro esophageal reflux disease (GERD) atau refluks asam
Refluks asam akan menyebabkan erosi gigi karena air liur dan asam yang telah turun ke lambung akan naik kembali ke kerongkongan dan memenuhi mulut dengan asam.

Asam lambung dapat menyebabkan hilangnya enamel yang merupakan faktor penyebab sensitivitas gigi.
Sumber : DetikHealth

Unik, Desa Ini Berada dalam Tebing Batu

img 
Taskale - Sekilas memang hanya tebing batu yang curam. Yang menakjubkan, dalam permukaan tebing batu di Karaman, Turki ini terdapat desa bernama Manazan. Namun sayang, desa unik ini sudah ditinggalkan oleh penduduknya.

Manazan, namanya mudah diucapkan namun desa ini sungguh sulit dibangun. Saat melihat langsung barulah Anda tahu di mana kesulitan dan keunikan desa ini.

Ketika melancong ke Kota Taskale di Provinsi Karaman, Turki, wisatawan bisa berkunjung ke desa unik Manazan. Unik? Ya, pedesaan ini terpahat dan tertata di dalam tebing batu Lembah Yesildere.

Desa ini juga disebut sebagai desa vertikal karena memang berada dalam tebing batu yang tinggi dan curam. Pada permukaan tebing batu ini, Anda akan melihat pintu-pintu dari kayu. Pintu-pintu inilah yang menjadi tempat tinggal penduduk Desa Manazan.

Di sini wisatawan bisa melihat bagaimana hasil karya terbaik penduduk Manazan. Anda tentu tidak akan menyangka, desa ini terbentuk melalui pahatan-pahatan yang dilakukan oleh penduduknya, hingga tebing sepanjang 3 km ini hingga jadi sebuah desa.

Tebing batu ini pun terbagi menjadi 5 lantai yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas ruangan. Mulai dari gereja, rumah tinggal, sampai pemakaman, semuanya ada di Manazan. Tempat-tempat ini semuanya berada di dalam tebing dan tidak ada yang terpisah. 

Selain memiliki ruangan-ruangan penting, setiap lantai di desa ini memiliki fungsi masing-masing. Pada lantai paling atas, berfungsi sebagai koridor dan cerobong asap. Pada lantai kedua dan pertama menjadi pemakaman dan tempat untuk beribadah. Lantai ketiga dan keempat menjadi tempat tinggal para penduduknya. Setiap lantai di Manazan juga memiliki satu galeri besar, jelas situs resmi Provinsi Karaman yang DetikTravel kutip, Jumat (7/9/2012).

img 

Namun sayang, kini Manazan telah ditinggalkan oleh penduduknya. Meskipun begitu, desa yang ada sejak Zaman Byzantium ini masih memukau wisatawan. Desa ini sengaja dibangun sebagai tempat perlindungan selama perang dan perubahan rezim di Anatolia Tengah.

Walaupun, desa ini sudah ditinggalkan penghuninya, wisatawan tetap bisa datang berkunjung dan melihat Manazan secara langsung. Pelancong bisa masuk ke dalam desa dan menyusuri setiap ruangan yang berbentuk gua dengan lorong-lorongnya yang gelap.

Selain bentuknya yang unik, di desa tak berpenghuni ini, terdapat sebuah galeri yang menyimpan potongan-potongan tubuh manusia Zaman Byzantium. Galeri ini dikenal sebagai Euluuler Meydani (Deads Square) atau Museum Karaman. Dalam galeri ini, pelancong bisa melihat jasad seorang wanita Byzantium yang masih utuh. 

Untuk sampai di desa ini, traveler harus menempuh perjalanan ke Kota Taskale terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan, sebagian penduduk lokal Taskale menjadikan Manazan sebagai gudang penyimpanan. Barang-barang yang tersimpan dalam ruangan di Manazan, seperti gandum, kacang-kacangan, keju, dan hasil pertanian lainnya.

Karena bentuknya yang unik ini, wisatawan lebih mengenal destinasi ini sebagai Gua Manazan. Sampai saat ini Manazan atau Manazan Caves terkenal hingga ke mancanegara.

Sumber : DetikTravel

7 Trik Mempertajam Daya Ingat

Daya ingat identik dengan faktor usia. Semakin lanjut usia seseorang, semakin menurun daya ingatnya. Namun, banyak cara bisa dilakukan untuk memaksimalkan kemampuan daya ingat kita. Berikut 7 trik mempertajam daya ingat kita berikut ini:

1. Senam Otak
Otak semacam otot yang perlu dilatih secara berkala. Caranya, buat tantangan atau tebak-tebakkan untuk diri sendiri yang dapat mengasah ingatan. Misalnya, menyebut judul lagu-lagu lama, mengingat bait puisi saat kecil, atau sebut 10 barang yang ada di kulkas.

2. Makanan
Bukan hanya minyak ikan yang dapat mempertajam daya ingat, tetapi juga bahan makanan berwarna merah dan ungu seperti blueberry, buah bit, dan bawang merah. Bahan makanan kaya asam folat seperti brokoli, pisang, dan kacang polong juga bermanfaat menjaga kesehatan otak.

3. Air Putih
Fakta menunjukkan bahwa seluruh fungsi organ tubuh akan berjalan dengan baik ketika mendapat asupan air yang cukup. Tak terkecuali fungsi otak. Biasakan minum 6-8 gelas air putih sehari.

4. Tidur Cukup
Tidur dibutuhkan agar sel tubuh beristirahat dan beregenerasi. Termasuk sel otak. Sebab itu, usahakan bangun kerja sama fisik dan mental yang baik agar tercipta tidur sehat dan berkualitas.

5. Santai
Tekanan atau stres membuat kerja otak melemah dan sulit berkonsentrasi. Dalam kondisi demikian, istirahatlah sejek sambil melakukan aktivitas santai seperti membaca buku, bermain game online untuk memulihkan kerja otak.

6. Permainan Asah Otak
Kebiasaan mengisi teka-teki silang yang tersedia di koran atau memainkan sudoku di telepon genggam bermanfaat positif untuk meningkatkan daya ingat seseorang.

7. Berpikir
Mengingat satu hal yang tak kunjung muncul di kepala pasti menjengkelkan. Saat mengalaminya, jangan panik. Tenangkan diri sesaat sambil memikirkan hal-hal ringan seperti jenis buah-buahan, jenis olahraga air, atau nama-nama sahabat. Aktivitas itu akan membantu seseorang lebih cepat mengingat hal penting yang ia lupakan.

Sumber

8 Tips Aman Bepergian Seorang Diri

Bepergian seorang diri sudah bukan lagi hal yang asing. Sudah banyak orang yang melakukan hal ini. Si pelancong bisa bepergian dengan kecepatan sendiri, pergi ke tempat-tempat yang diingini, dan menjalin teman baru selama perjalanan. Namun, ada satu hal penting yang paling patut diperhitungkan, yakni keamanan. 

Bepergian sendirian bisa membuat seseorang rentan terhadap penipuan, copet, dan hal-hal lain yang tak menyenangkan. Berikut ini beberapa hal yang patut diperhitungkan selama melancong sendirian:

Perencanaan
Selalu pastikan Anda melakukan riset mengenai tempat-tempat yang akan dikunjungi. Selalu ketahui risiko-risiko dan bahaya yang umum terjadi di daerah tersebut atau setidaknya yang pernah masuk ke media. Bagi pelancong perempuan, bepergian ke tempat dengan level kriminalitas yang tinggi adalah hal yang sangat tidak dianjurkan. 

Eksplorasi dengan aman
Rencanakan transportasi Anda begitu tiba di tempat. Pastikan ada alat transportasi yang akan digunakan, terutama bila Anda tiba di tempat tujuan pada malam hari. Hindari berjalan kaki sendirian di malam hari atau tempat yang terlihat tanpa pencahayaan/gelap, dan jangan pernah menumpang transportasi yang tidak memiliki izin maupun tanda pengenal pengemudi. 

Keamanan di tempat penginapan
Mintalah ruangan menginap yang dekat dengan elevator sebisa mungkin. Dengan begini, Anda tak perlu berjalan kaki di koridor yang panjang yang mungkin pencahayaannya buruk bila sesuatu terjadi untuk ke dan dari ruang penginapan. Minta resepsionis untuk tidak menyebut nama dan nomor ruangan saat Anda check in. Anda tak pernah tahu siapa yang akan mengambil kesempatan atau keuntungan dari hal ini. 

Pancarkan percaya diri
Meski Anda tak pernah ke daerah tersebut dan merasa takut, jangan tunjukkan. Banyak kriminal yang secara spesifik merampok turis yang menunjukkan ketakutan. Pancarkan kepercayaan diri seakan Anda biasa ada di tempat itu. Terlebih lagi, saat seseorang takut, ia umumnya akan memegang barang yang ia anggap paling berharga, dan ini memudahkan pencuri mengetahui lokasi barang berharga Anda.

Berdandan sepantasnya dan sopan
Agar tidak menjadi target, cobalah untuk berdandan secara konservatif supaya bisa melebur dengan penduduk lokal. Hindari pakaian atau perhiasan yang mencolok di tempat umum. 

Perhatikan budaya lokal
Negara berbeda punya budaya dan norma sosial yang berbeda. Adalah ide baik untuk mengenali budaya setempat dan mencoba mengikuti kebiasaan lokal saat melancong. Meski terlihat tak berbahaya, namun, ada beberapa negara yang melihat senyuman, kontak mata, bahkan mengenakan rok pendek yang memperlihatkan betis saja bisa menarik perhatian yang tak diinginkan. Jadi, kenali budaya lokal untuk memastikan keamanan Anda. 

Jangan lengah
Memang, adalah hal yang menyenangkan bila bisa menjalin teman baru di perjalanan, namun, mereka tetap orang asing. Jadi, jangan biarkan pengawasan diri Anda lengah. Jangan percayakan barang atau uang Anda pada mereka. Penting diingat, penipu dan pencuri bisa jadi orang yang sangat berkarisma dan terlihat tulus, sehingga sulit untuk mengira ia punya niat jahat. 

Jangan tinggalkan makanan atau minuman tanpa pengawasan
Selalu ada cara dan kesempatan untuk seseorang menaruh obat berbahaya pada makanan atau minuman, bahkan rokok. Jadi, jangan percayakan barang yang akan Anda konsumsi kepada orang lain. Jangan lengah dengan makanan atau minuman Anda. 

Siapkan pula pengobatan, nomor kontak, juga alat keamanan pribadi bila diperlukan.

Sumber : BeritaSatu.com
Baca juga : 5 Manfaat Traveling Sendirian

Ibu Ini Punya Cara Unik untuk Bedakan 4 Putra Kembarnya

Keempat putra Mum Tan Chaoyun (Foto: Orange) 
BEIJING - Seorang ibu di Shenzen, Provinsi Guangdong, China punya cara unik untuk membuat orang-orang lebih mudah mengenali empat putra kembarnya. Masing-masing putra pun dicukur rambutnya dengan bentuk huruf depan nama mereka.

Sang ibu yang bernama Mum Tan Chaoyun mengaku, hal tersebut dilakukan untuk membantu para guru dan teman-teman sekelas membedakan keempat putra kembarnya.

"Anak-anak Saya kembar identik, bahkan Saya sulit membedakannya. Selama ini Saya mengetahui perbedaan mereka dari gelang kaki yang mereka kenakan," ujar Tan, seperti dikutip Orange, Jumat (7/9/2012).

Menurut Tan satu-satunya perbedaan dari keempat putra kembarnya terletak pada bentuk kelopak mata mereka. Kendati demikian masih sulit bagi orang lain untuk mengenali mereka satu per satu.

"Bahkan ayah mereka sulit mengenali putra-putranya. Terkadang ia menghukum satu anak dua kali karena tidak dapat membedakan mereka," ungkap Tan.

Tan mengaku langkah untuk mencukur rambut keempat putranya ini diambil sebelum masa sekolah dimulai karena ia khawatir anak-anaknya akan saling tertukar dalam banyak hal.

Sumber : Okezone

Kamis, 06 September 2012

7 Alasan "Payah" untuk Tidak Menabung

Selalu ada alasan untuk tidak menabung buat dana darurat, investasi hari tua dan sebagainya. Tapi hal ini akan berbuntut pada penyesalan dikemudian hari. Untuk itu hal yang pintar untuk selalu menyisihkan uang secara rutin yang nantinya bisa dipakai buat kebutuhan yang mendesak atau saat-saat sulit.

Intinya tak ada yang tahu tentang masa depan dan sebuah tindakan bijaksana buat selalu mempersiapkan diri. "Menabung adalah soal pola pikir," ujar Bob Morison, Downing Street Wealth Management, sebuah perusahan yang bergerak dalam perencanaan keuangan. "Bukan masalah Anda menabung dengan jumlah minimum atau jumlah yang besar. Intinya Anda harus menabung sekian persen dari penghasilan rutin tiap bulan, serta belajar untuk memenuhi kebutuhan hidup dengan sisanya.."

Menurut Bob, berikut adalah alasan payah yang sering digunakan orang sebagai alasan tak bisa menabung.

1. Tidak ada dananya
"Orang bekerja keras setiap hari dan merasa mereka berhak untuk menikmati hasilnya," ujar Bob. Akibatnya mereka merasa ingin memiliki barang baru, mobil, atau rumah dengan lingkungan yang baik. tapi mereka tak menyadari biaya yang ditimbulkan untuk gaya hidup yang mereka pilih.

2. Menunda hingga naik gaji
"Masalah hari esok belum tentu Anda menghasilkan lebih banyak dari sekarang dan siapa yang tahu kalau biaya hidup makin tinggi dan Anda makin sulit menyisihkan uang." Menurut Bob, yang terbaik adalah latihan menabung dulu dari jumlah yang kecil. Nanti kalau sudah naik gaji Anda bisa menambah jumlah uang yang akan ditabung.

3. Sudah terlambat untuk memulai
Karena merasa sudah tua, Anda sudah merasa terlambat untuk memulai menabung. Akibatnya Anda tak berubah dengan meneruskan gaya hidup seperti sekarang. Sebenarnya tak ada batasan usia terlambat buat menabung. "Jangan berpikir tentang masa lalu. Yang perlu dikhawatirkan adalah masa depan dan tak ada kata terlambat buat berubah."

4. Biaya kuliah anak
Memang sudah menjadi tanggung jawab orang tua membiayai pendidikan anaknya. Tapi perlu dingat Anda tetap harus memikirkan hari tua. Tak perlu banyak yang penting rutin.

5. Tidak melihat untungnya
Sudah menabung jumlahnya kecil, bunganya tak seberapa masih harus dipotong biaya bulanan. Ketika Anda melihat saldo tabungan pun jumlahnya kecil. "Tidak menyenangkan bila melihat bunga tabungan yang kecil. Perlu diingat  tujuan menabung bukan untuk mencari untung. Akan tetapi ketersediaan dana jika Anda sangat membutuhkan."kata Robert Schmansky, Founder dari  Clear Financial Advisors,  Bloomfield Hills.

6. Saya butuh 'gadget' terbaru

Pemikiran bahwa dengan memiliki gadget terbaru dapat memudahkan pekerjaan Anda adalah hal yang aneh. Anda harus benar-benar bertanya, apakah hal tersebut penting? Kalau ternyata ketimbang urusan pekerjaan tablet Anda lebih sering dipakai main game, itukan  hal yang konyol.

7. Sedang mencicil rumah

Membayar cicilan rumah tiap bulan memang sangat menguras gaji. Karena alasan ini Anda berhenti menabung terlebih dahulu. Pemikiran Anda menabung lewat aset mati bukan alasan Anda tak memiliki dana cair. Sebab cicilan rumah membutuhkan waktu lima hingga belasan tahun, lagipula Anda tak bisa dengan cepat menjual rumah bila membutuhkan dana berupa uang tunai dengan segera. Saat sedang mencicil rumah yang perlu Anda lakukan adalah menurunkan gaya hidup Anda bukan menghilangkan dana buat menabung.
Sumber : KompasFemale

Apa Sih Angin Duduk?

Istilah angin duduk digunakan untuk menggambarkan gejala nyeri dada seperti rasa ditekan, keluar keringat dingin, perut kembung, ulu hati seperti ditusuk-tusuk sehingga menimbulkan rasa mual, dan dianggap lebih parah dari masuk angin biasa. 
Langkah yang umum dilakukan adalah dengan minum larutan tolak angin, menggosokkan balsam, atau melakukan kerokan di bagian tubuh yang dirasa sakit. Namun, bisa saja 30 menit kemudian penderita meninggal dunia. 
"Itu terjadi pada suami saya. Sehari sebelum meninggal, dia masih mengajak anak-anak bersepeda. Sorenya, mencuci mobil di halaman depan. Esok paginya, dia sehat bugar ketika berangkat kerja." 
"Menjelang siang, dia telepon dan mengaku nyeri dada disertai berkeringat gede-gede. Ketika teman kantor mengajaknya makan siang, mereka mendapati suami saya sudah tertelungkup ke atas meja dan tidak bernapas lagi." 
"Sebelumnya, dia memang sering mengeluh nyeri di bagian bawah dada. Begitu dikerok, sembuh, makanya kami menduga itu adalah angin duduk," cerita Mercy Sinambela, 38 tahun.
Di dalam dunia medis, istilah angin duduk mengarah pada penyakit jantung yang disebut Sindroma Koroner Akut (SKA). SKA adalah salah satu manifestasi klinis dari Penyakit Jantung Koroner (PJK) yang utama dan paling sering mengakibatkan kematian. 
Gejala awalnya berupa nyeri dada yang disebut angina pectoris, yaitu suatu sindrom klinis berupa serangan nyeri dada. Sejauh ini, penderitanya lebih banyak orang dewasa - terutama pria - yang tidak menjalankan pola atau gaya hidup sehat.
"Kasus yang paling banyak terjadi adalah pasien tidak cepat memeriksakan diri meski sudah mengalami gejala-gejala tadi. Jadi jika Anda tiba-tiba merasa nyeri dada, sebaiknya tidak melakukan aktivitas fisik apa pun termasuk melakukan hubungan seksual. Secepatnya pergi ke rumah sakit untuk ditangani oleh ahli jantung atau dokter bagian kardiovaskular," saran dokter Femmy Nurul Akbar, SpPD yang ditemui disela-sela tugas prakteknya sebagai Spesialis Penyakit Dalam di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan.
Angina terjadi saat istirahat dan terus menerus, biasanya lebih dari 15 menit. Angina mengalami peningkatan dengan semakin lama waktu nyerinya atau lebih mudah tercetus.
Melalui sebuah jurnalnya, Guru Besar Bidang Ilmu Penyakit Dalam FKUI, Prof. DR. dr. Teguh Santoso, SpPD, menyarakan agar pasien segera mendapatkan pertolongan tidak lewat dari 15 menit setelah serangan nyeri pertama. 
Variasi rasa nyerinya, menurut Profesor Teguh, dada seperti ditekan, diremas-remas yang rasanya menjalar ke leher dan lengan, atau merasa terbakar dengan sesak napas dan keringat dingin. Keluhan dapat merambat ke kedua rahang gigi, bahu, serta punggung. Lebih spesifik, ada juga yang disertai kembung pada ulu hati seperti maag. 
Sumber masalah sesungguhnya hanya terletak pada penyempitan pembuluh darah jantung (vasokonstriksi). Penyempitan tersebut menyebabkan sebagian jantung tidak mendapat oksigen dan nutrisi yang cukup, sehingga pasokan darah ke jantung pun tidak seimbang. Kondisi ini akhirnya mengakibatkan kerusakan pada otot jantung yang dapat menyebabkan kematian.
Prof. Teguh mengatakan, satu-satunya pencegahan yang dapat dilakukan hanyalah melonggarkan sumbatan yang terjadi, yaitu dengan memberikan obat antiplatelet (sel pembeku darah) dan anti koagulan. Atau mengantisipasi ketidakseimbangan suplai oksigen dan kebutuhan oksigen ke jantung dengan nitat, betabloker, dan kalsium antagonis.
"Obat antiplatelet yang paling murah dan gampang, ya aspirin. Selain bermanfaat sebagai pertolongan pertama mengatasi nyeri, obat ini juga untuk melonggarkan kembali pembuluh darah yang tersumbat. Kalau berdasarkan hasil diagnosa dokter Anda menderita gangguan jantung, sebaiknya membawa tablet antiplatelet ke manapun Anda pergi, sebagai pertolongan awal sebelum ke rumah sakit. Berikutnya, ikuti semua saran dokter dalam hal pengobatan medis dan pola hidup sehat. Kesembuhan Anda, tergantung pada kepatuhan Anda pada dokter yang menangani," tegas dokter Femmy.
Sumber : ID.Yahoo.com

10 Pembalap MotoGP Tersukses

Valentino Rossi, Sumber foto: Bikeadviceusa.com.
Keputusan Valentino Rossi ke Yamaha pada akhir musim tahun ini, berbuah lelucon sinis dari Casey Stoner, juara dunia MotoGP tahun lalu. Maklum, Stoner pernah menjadi juara dunia dengan Ducati, kendaraan yang dianggap gagal membawa Rossi sebagai juara. Pertarungan di MotoGP ternyata bukan hanya di sirkuit, tetap juga di luar arena balap.

Pada musim kompetisi yang masih berlangsung sekarang, dengan Ducati Desmosedici GP12, Rossi berada di urutan 8 dengan belum pernah juara di seri manapun. Namun bersama Yamaha saja, Rossi sudah empat kali juara dunia. 

Bagaimana dengan pembalap lain? Berikut ini daftar 10 pembalap MotoGP tersukses yang pernah tercatat:

1. Valentino Rossi 
Juara: 2008-2009 (Yamaha), 2002-2005 (Yamaha)

Ikon MotoGP Italia ini mengawali karir di kejuaraan Grand Prix pada 1996 di kelas 125cc dengan motor Aprilia. Pria kelahiran 16 Februari 1979 itu termasuk salah satu pembalap paling sukses sepanjang masa, dengan 11 kali juara dunia - termasuk di kelas 125cc dan 250cc. Rossi juga tercatat sebagai pembalap MotoGP/500cc pertama yang mampu memenangi 79 seri Grand Prix.

2. Casey Stoner
Juara: 2011 (Honda RC212V), 2007 (Ducati GP7)
Pembalap berkebangsaan Australia ini mulai ikut MotoGP pada 2006 bersama tim Honda. Pria kelahiran 16 Oktober 1985 tersebut sudah mengenal balapan sejak usia empat tahun di kampung halamannya, di Gold Coast, Australia. Sepanjang karirnya, Stoner yang pada putaran tahun ini di posisi ketiga, sudah memenangi 37 kejuaraan Grand Prix. 

3. Jorge Lorenzo
Juara: 2010 (Yamaha)
Lorenzo merupakan pembalap berkebangsaan Spanyol yang masuk arena MotoGP sejak 2008. Pria kelahiran 4 Mei 1987 ini sudah menjuarai Grand Prix sebanyak 22 kali. Mengawali karir di kelas 125cc pada 2002, ketika itu usianya masih 15 tahun. Pada seri yang masih berjalan ini, posisinya ada di urutan pertama, setelah lima kali memenangi Grand Prix. 

4. Nicky Hayden 
Juara: 2006 (Honda)

Tahun pertama Nicholas "Nicky" Patrick Hayden masuk dunia MotoGP tercatat pada 2003. Pada debut pertamanya di Suzuka, Jepang, posisinya ada di urutan 7. Hingga saat ini, pria kelahiran 30 Juli 1981 itu satu kali menjadi juara dunia dengan tiga kemenangan pada seri Grand Prix.

5. Kenny Roberts, Sr

Juara: 1978-1980 (Yamaha)

Pria kelahiran 31 Desember 1951 ini merupakan orang Amerika pertama yang menjadi juara dunia MotoGP, yaitu pada 1978. Sejak itu hingga akhir karirnya, penunggang Yamaha tersebut sudah tiga kali menjadi juara dunia dan 22 kali juara Grand Prix. Plus, dua kali juara Grand Prix untuk kelas 250cc, sehingga tercatat 24 kali juara.

6. Àlex Crivillé 
Juara: 1999 (Honda)

Kelahiran 4 Maret 1970 ini tercatat sebagai pembalap berkebangsaan Spanyol pertama yang menjadi juara dunia di kelas 500cc, yaitu pada 1999. Hingga akhir karirnya, 2001, dia sudah 20 kali menjadi juara Grand Prix, dengan kemenangan terakhir di Prancis, pada 2000 lalu.

7. Michael Doohan
Juara: 1994-1998 (Honda)

Pembalap asal Australia ini masuk dalam rekor sebagai salah satu peraih juara dunia MotoGP terbanyak, yaitu lima kali. Hebatnya, pria kelahiran 4 Juni 1965 tersebut memperolehnya secara berturut-turut dengan tunggangan Honda. Untuk kejuaraan Grand Prix, Doohan yang terakhir balap pada 1999, sudah 54 kali menang.

8. Kevin Schwantz 

Juara: 1993 (Suzuki)

Kelahiran 19 Juni 1964 ini sudah 105 kali menjadi juara Grand Prix dan satu kali juara dunia. Pembalap berkebangsaan Amerika tersebut aktif pada 1986 hingga 1995. Sepanjang karirnya, Schwantz belum pernah pindah tunggangan. Dia tetap setia dengan Suzuki, saat juara maupun tidak.

9. Wayne Rainey 

Juara: 1990-1992 (Yamaha)

Dengan kemenangan 24 kali di Grand Prix, kelahiran 23 Oktober 1960 itu sudah tiga kali menjadi juara dunia. Sejak awal hingga akhir karirnya pada 1993, dia setia memacu Yamaha. Periode 1988-1993, bisa dicatat sebagai prestasi bagi pembalap Amerika tersebut, karena dia selalu berada dalam kelompok lima besar tercepat. 

10. Eddie Lawson

Juara: 1988-1989 (Honda), 1986 (Yamaha), 1984 (Yamaha)

Lawson yang lahir pada 11 Maret 1958 ini mampu empat kali juara sepanjang karirnya yang dimulai sejak 1983. Tiga kali dia peroleh bersama Yamaha, satu kali dengan Honda. Pembalap berkebangsaan Amerika itu meraih 31 kali kemenangan Grand Prix dan 31 kali di posisi kedua.

Sumber : ID.Yahoo.com
Baca : Sejarah MotoGP

Nenek 127 Tahun Jadi Orang Tertua di Dunia

Foto :  Luo Meizhenm & putranya (rex feature) 
BAMA - Seorang nenek yang telah merayakan ulang tahunnya yang ke-127 tahun, Luo Meizhenm, mengklaim dirinya sebagai orang tertua di dunia. Luo tinggal bersama putra tunggalnya di Bama, Provinsi Guangxi, China.

Perempuan itu lahir pada 9 Juni 1885 menurut kalender China. Pesta ulang tahun Luo dirayakan oleh keluarganya. Luo pun menyantap nasi, dua potong daging babi, bebek, ayam, dan dua potong kue.

Bama merupakan desa di China yang cukup terkenal karena warganya memiliki umur yang panjang. Lewat sensus tahun 2000, desa itu menampung banyak warga manula dari total populasinya yang berjumlah 238 ribu jiwa.

Klaim mengenai usia Luo tampaknya akan ditanggapi dengan sikap skeptis dari sejumlah kalangan. Hal itu disebabkan karena, seseorang yang saat ini dinobatkan sebagai orang tertua di dunia adalah Besse Cooper dengan usia 117 tahun. Demikian, seperti diberitakan Daily Mail, Kamis (6/9/2012).

Cooper yang berasal dari Negara Bagian Georgia, Amerika Serikat (AS), merayakan ulang tahunnya yang ke 117 pada 26 Agustus lalu. Perempuan itu hidup di panti jompo dan pada saat berulang tahun, nenek itu didatangi oleh saudara-saudaranya.

Pada Mei 2011, Guinness World Records memilih perempuan asal Brasil, Maria Gomes Valentin, sebagai orang tertua. Namun, Valentin yang lahir 48 hari lebih dulu dari Cooper, meninggal dunia pada 21 Juni. 

Cooper lahir di Tennesse dan pindah ke Georgia saat pecah Perang Dunia I. Dia sempat bekerja sebagai guru. Nenek ini memiliki 12 cucu, puluhan cicit, serta beberapa canggah. Suaminya, Luthier Cooper, meninggal pada 1963 silam.

Sumber : Okezone

5 Hal Tentang Uang yang Tidak Perlu Diketahui Anak

Anda sudah mengetahui alasan Anda harus berbicara tentang uang dengan anak Anda. 

Hal tersebut dapat mengajarkan anak-anak untuk bertanggung jawab dengan pengeluaran dan tabungan mereka. Mereka dapat belajar dari kesalahan Anda. Hal itu dapat membuat mereka  sukses secara finansial. 

Di sisi lain, anak Anda tidak perlu tahu semua yang Anda pikirkan, ketika menyangkut tentang keuangan. "Tidak diragukan lagi bahwa membombardir anak-anak Anda dengan fakta, perasaan dan informasi tentang uang sekaligus, atau terlalu dini, dapat menjadi berlebihan untuk anak-anak," kata Jaclyn Weitzberg dari Money Minded, sebuah perusahaan pendidikan keuangan bagi orangtua dan remaja. 

Jadi apa yang harus Anda simpan untuk diri sendiri? Di bawah ini, para ahli berpendapat kapan harus diam dan kapan saat yang tepat untuk berbagi. 

1. Besar penghasilan Anda
Saat pertama kali anak Anda menanyakan tentang berapa penghasilan Anda, mungkin Anda akan terdiam sejenak. Haruskah Anda mengatakannya? “Penting untuk memberi pendidikan kepada anak Anda tentang perbedaan tingkat gaji dan pilihan karier yang dapat Anda menghasilkan pendapatan yang lebih tinggi, namun saya tidak yakin bahwa anak Anda perlu mengetahui seberapa banyak gaji Anda,” kata Weitzberg.

Mengapa Anda harus tetap diam: Pertama, tidak ada untungnya memberi informasi itu, kata Weitzberg, ditambah, itu semua juga bergantung pada usia anak Anda, karena berapa pun jumlah yang Anda sebutkan, dapat membuat anak Anda berpikir bahwa Anda kaya. “Sebelum bekerja, anak-anak seringkali merasa kesulitan memahami jumlah uang dalam kepala mereka,” ungkap Weitzberg. 

“Seribu dolar terasa sangat besar bagi mereka, jadi Anda dapat bayangkan bagaimana mereka memikirkan uang sebesar 35 ribu atau 100 ribu dolar AS,” tambahnya. Dan, saat anak-anak berpikir bahwa orangtuanya  punya uang untuk dibelanjakan, mereka cenderung meminta barang-barang yang lebih banyak (dan lebih mahal).

Apa yang sebaiknya Anda katakan:  Alih-alih mengatakan, “Gaji ibu sebesar (jumlah uang) tiap bulan,” atau, “Itu bukan urusanmu,” Betsy Brown Braun, penulis  buku “Just Tell Me What to Say: Sensible Tips and Scripts for Perplexed Parents,” menyarankan tanggapan berikut: “Gaji ibu cukup untuk membayar semua tagihan, membayar mobil, dan membayar...” 

Hal tersebut memberikan anak Anda cukup informasi untuk mengetahui apakah Anda mampu untuk merawatnya dan Anda tidak perlu cemas, bila anak Anda membeberkan informasi keuangan Anda ke teman sekelasnya. Hal tersebut juga merupakan kesempatan yang baik untuk memberikan nilai-nilai sebagai sebuah keluarga: Jelaskanlah hal-hal yang menurut Anda paling Anda suka seperti kesehatan, makan masakan rumah dan menikmati makan malam bersama, serta bagaimana fungsi uang untuk membiayai anak Anda.

Kapan berkata jujur: Tidak ada usia yang pasti untuk mengungkapkan berapa gaji Anda, semuanya bergantung pada tingkat kedewasaan anak Anda dan keinginan mereka untuk mengetahuinya, tutur Weitzberg. Sebelum berbagi cerita, tanyakan pada diri Anda, “Mengapa ia ingin tahu?” “Setelah Anda menjawab pertanyaan tersebut, gunakan keputusan terbaik Anda untuk memutuskan apakah jumlah yang spesifik seperti rentang gaji atau bagaimana Anda memulai karier dan sampai ke posisi Anda seperti ini yang paling pantas untuk diberitahu,” kata Weitzberg.

2. Berapa utang yang Anda miliki
“Bicarakan utang Anda secara terbuka hingga anak Anda mengerti apa arti utang itu, namun jumlah utang keluarga Anda tidak perlu diutarakan,” kata Ken Damato, pendiri dan CEO DoughMain yang merupakan situs pendidikan keuangan keluarga. Utang satu dolar dapat membuat anak-anak khawatir, terutama pada usia yang masih sangat muda, tambahnya.

Mengapa Anda harus tetap diam: Bahkan jika Anda tidak memberikan jumlah yang sebenarnya, jika anak Anda sering mendengar Anda berbicara tentang seberapa besar utang pinjaman murid Anda, berapa lama Anda akan melunasi hipotek Anda atau seberapa berisiko Anda akan kehilangan rumah / mobil / apapun, itu bisa membuatnya merasa tidak aman. Anak-anak perlu merasa aman, dan orangtuanya akan mengurus mereka.

Apa yang sebaiknya Anda katakan: Alih-alih berbicara tentang berapa banyak utang keluarga Anda, Damato mengatakan bahwa lebih baik untuk mengajarkan anak-anak tentang utang secara umum, dan cara-cara untuk menghindari atau melunasinya. "Pertama, jelaskan apa itu utang dan bagaimana orang-orang terjebak utang, seperti tidak melunasi kartu kredit secara penuh," katanya.

"Lalu, jelaskan bahwa jika Anda berutang, sangatlah penting untuk berusaha melunasinya segera,  karena jumlahnya akan semakin besar seiring dengan bunga yang masih harus dibayar."

Kapan berkata jujur: Tidak akan ada waktu yang tepat bagi para orangtua untuk mengungkapkan jumlah pasti utang mereka kepada anak-anaknya, ungkap Damato, kecuali dalam kondisi mendesak dan penting bagi para anak-anak (karena ketika mulai dewasa, anak-anak akan segera menopang kebutuhan keuangan orangtuanya).

3. Apa yang keluarga Anda tidak punya
Ya, anak Anda akan menyadari jika tetangga Anda memiliki kolam renang sedangkan Anda tidak, atau saat sepupunya memakai sepatu super mahal dan anak Anda tidak memilikinya, tapi tidak ada alasan bagi Anda untuk menunjukkan apa yang keluarga Anda punya jika dibandingkan dengan orang lain. 

Mengapa Anda harus tetap diam: Jika keluarga Anda cukup beruntung untuk dapat membeli banyak kemewahan, anak Anda mungkin berpikir bahwa keluarganya lebih unggul dan mulai membual. Jika keluarga Anda bukan dari kalangan atas, ia mungkin akan merasa malu, atau bahkan marah pada Anda, karena Anda tidak kaya.

Terlepas dari apakah keluarga Anda kaya atau tidak, perbandingan membuat anak merasa sangat penting untuk bersaing dengan (atau mengalahkan) keluarga yang lebih kaya. Anak-anak yang memimliki kebiasaan seperti itu cenderung memiliki masalah keuangan saat dewasa, kata Weitzberg. 

Apa yang sebaiknya Anda katakan: Saat anak Anda mulai bertanya mengapa orang lain memiliki sesuatu yang keluarga Anda tidak miliki, Anda tidak harus mencari alasan, atau tersinggung. "Apa yang harus orangtua katakan adalah, 'setiap keluarga memiliki cara sendiri dalam melakukan sesuatu,'" kata Brown Braun. Kemudian, Anda dapat menjelaskan: "Kita, sebagai sebuah keluarga, tidak memilih untuk menghabiskan uang kita dengan cara seperti itu, kita lebih suka menabung uang untuk berjalan-jalan, atau kita lebih suka menggunakan uang untuk membeli makanan spesial untuk keluarga." 

Menjaga obrolan tentang rumah tangga Anda sendiri, dapat membantu anak untuk lebih berfokus pada apa yang keluarga Anda lakukan, dan tidak terlalu peduli dengan apa yang orang lain lakukan. 

Kapan berkata jujur: Tidak perlu membandingkan keluarga Anda dengan keluarga lainnya, cukuplah untuk bersyukur atas apa yang keluarga Anda miliki.

4. Apa arti investasi 
Orangtua yang memiliki anak kecil harus menahan diskusi semacam itu. Memahami investasi dapat membingungkan bagi beberapa orang dewasa, begitu pula untuk anak-anak, itu bisa sangat sulit (atau tidak mungkin) untuk dipahami. 

Mengapa Anda harus tetap diam: Jika Anda mulai berbicara tentang saham, obligasi, dan reksa dana, anak Anda mungkin akan kewalahan dan berpikir bahwa berurusan dengan uang itu sangat sulit (dan membosankan). 

Apa yang sebaiknya Anda katakan: "Saat mendidik anak Anda mengenai keuangan, penting untuk membangun pengetahuan keuangan dalam beberapa langkah," kata Weitzberg. Dia menyarankan agar orangtua mulai berbicara tentang apa dan bagaimana uang itu diperoleh, kemudian beralih  ke konsep seperti tabungan dan penganggaran, lalu kredit dan hutang, dan baru akhirnya berinvestasi. 

Kapan berkata jujur: Kami memiliki tahapan usia saat Anda harus mengajari anak-anak Anda di sini, dan kami sarankan sebuah cara yang mudah untuk mulai memperkenalkan konsep pasar saham pada usia remaja sekitar usia 13 tahun. 

5. Kerugian yang besar
Meskipun kenyataannya akan selalu ada pasang surut dalam keuangan Anda, para ahli mengatakan bahwa kerugian yang terlalu banyak (atau besar) tidak boleh diceritakan pada anak-anak.

Mengapa Anda harus tetap diam: Ingat, keamanan dan stabilitas sangat penting untuk kesejahteraan anak, jadi jika anak Anda mendengar bahwa Anda merugi $ 5.000 di pasar saham, atau Anda berkomentar seperti, "Yah, tidak ada uang kuliah untukmu" setelah merugi. Hal tersebut dapat menjadi sesuatu yang mengkhawatirkan bagi anak, kata Damato. 

Apa yang sebaiknya Anda katakan: Saat Anda perlu memperketat pengeluaran setelah mengalami kerugian,  tidak perlu untuk memperingatkan anak Anda dengan mengatakan berapa banyak Anda mengalami kerugian. Sebuah penjelasan sederhana sebenarnya sudah cukup: "Kita sedang berusaha untuk menabung sedikit  lebih banyak uang hari ini, sehingga uang untuk makan di luar dan pergi ke bioskop akan berkurang." 

Kapan berkata jujur: Saat yang tepat untuk orangtua memperingatkan anaknya bahwa Anda mengalami kerugian finansial yang besar adalah saat anak Anda pada usia kerja dan itu sangat penting baginya, ungkap Damato. "Misalnya, jika anak akan harus mengambil pinjaman kuliah karena keuangan keluarga sedang memburuk, maka akan lebih penting untuk membahas masalah itu dengannya, dan kemudian berbicara tentang langkah-langkah selanjutnya yang perlu diambil," jelasnya.

Sumber : ID.Yahoo.com

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More