Senin, 28 Mei 2012

5 Cara Hadirkan Suasana Hangat di Rumah

Sentuhan warna hadirkan kehangatan. (corbis.com).
Home sweet home, selain untuk tempat berlindung, rumah juga merupakan salah satu tempat di mana Anda dapat berkumpul dan berbagi kasih bersama orang yang Anda sayangi. Lingkungan yang nyaman dan asri dapat menghadirkan suasana hangat dan berkesan. Penghuni rumah pun akan selalu tampil harmonis di dalamnya.
Bangunan yang paten dengan tampilan yang itu-itu saja, kerap membuat bosan para penghuninya. Tak heran, jika mereka lebih suka menghabiskan waktu diluar rumah. Nah, tak ada salahnya jika kali ini Anda mengubah sudut ruangan di rumah Anda, untuk menghadirkan suasana nyaman.
Tertarik? Ikutilah 5 tips dari Janice Sugita, penulis buku The Feng Shui Equation,  untuk hadirkan suasana nyaman di rumah.
Hilangkan kekacauan
Rasa tenang dan tentram menjadi kunci kenyamanan di rumah. Jadi, singkirkan semua banda yang bisa memicu rasa stres. Gantilah dengan barang-barang yang bisa membuat Anda tersenyum, seperti foto-foto lama Anda.
Aksen warna
Pemberian warna baru pada ruangan tak hanya akan hadirkan suasana baru. Tahukah Anda jika ada beberapa jenis warna yang dapat hadirkan suasana tenang dan hangat? Pilihlah warna biru untuk menciptakan rasa kehidupan baru yang tenang dan damai.
Sisakan sedikit ruang
Ruangan yang penuh dengan barang-barang, peletakan furniture yang teralu rapat dapat membuat Anda merasa tegang.  Jadi, pastikan diri Anda memberikan sedikit ruang gerak dalam setiap ruangan di rumah.
Kesan Alami
Tumbuhan dala lingkungan rumah akan memberikan perasaan baru dan ketenangan suasana hati. Disamping itu, tumbuhan juga memberikan tambahan oksigen dalam ruangan. Bukalah  jendela rumah anda secara rutin dan tempatkan tumbuhan atau pot-pot tanaman di dalam rumah anda.
Seimbangkan elemen-elemen
Apakah anda menyukai kaca meja kopi anda? Selaraskan dengan sesuatu yang akan membuat nyaman seperti sofa yang mewah. Elemen-elemen lembut di dalam ruangan memberikan kesan nyaman, sedangkan elemen-elemen berat memberikan keseimbangan dalam ruangan.
Sumber : Vivanews


Jangan Lupa Share 5 Cara Hadirkan Suasana Hangat di Rumah ke Temenmu :)
Share/Bookmark

Baca Juga :

0 comments:

Posting Komentar

Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More