Hunan, China - Obesitas ternyata tidak hanya melanda orang-orang dewasa, tetapi juga balita yang sedang tumbuh kembang. Seorang balita di China yang baru berusia 18 bulan memiliki berat badan yang sudah mencapai 19 kg lebih.
Berat badan tersebut mencapai dua kali lipat dari berat badan yang direkomendasikan untuk balita berdasarkan usia dan tinggi badannya.
Balita tambun tersebut bernama Dan Dan, putri dari pasangan Cheng Lichao dan istrinya Feng Xiaochun. Kedua orangtuanya telah membawa putrinya tersebut ke beberapa klinik spesialis, karena tidak tahu mengapa putrinya tumbuh sangat subur bahkan membuatnya belum bisa berjalan.
Setelah mengunjungi serangkaian rumah sakit untuk mencari jawaban, tak satu pun dokter mampu menjelaskan penyebab obesitas pada putrinya tersebut. Pasangan ini pun membawa Dan Dan ke Hunan Provincial Children's Hospital di China.
"Dia mulai tumbuh dengan cepat sejak usia 1 bulan. Ketika usianya menginjak 1 tahun, beratnya sudah mencapai 15 kg," jelas ibunya Feng Xiaochun, seperti dilansir Thesun, Jumat (11/5/2012).
Menurut ibunya, Dan Dan memiliki nafsu makan yang sangat besar. Setiap makan ia harus makan hampir semangkuk besar nasi dan minum banyak air.
Berat badan Dan Dan sekarang bahkan lebih besar dari kakaknya yang berumur 5 tahun, yang hanya 12,9 kg.
Sumber : DetikHealth
Jangan Lupa Share Baru Berumur 18 Bulan Tapi Beratnya Sudah 19 Kg Lebih ke Temenmu :)
0 comments:
Posting Komentar
Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.