Tampilkan postingan dengan label SPORT. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label SPORT. Tampilkan semua postingan

Senin, 03 September 2012

6 Manfaat Olahraga Bagi Otak

Olahraga tak hanya berguna untuk menjaga kesehatan tubuh tapi juga otak Anda. Dengan berolahraga, semua otot akan bergerak dan merangsang pertumbuhan sel serta memperlancar aliran hormon dalam tubuh.

1. Memacu pertumbuhan otak
Seiring dengan bertambahnya usia, kelahiran sel-sel otak baru akan semakin melambat dan jaringan otak akan benar-benar menyusut. Latihan dapat mengurangi risiko ini. Terdapat perubahan yang signifikan pada volume orang berusia 60-70 tahun yang rutin berlatih aerobik selama enam bulan. Latihan kardio akan meningkatkan aliran darah ke otak karena dengan latihan otak mendapatkan aliran oksigen yang sangat dibutuhkan.

2. Memperlancar suplai hormon BDNF

Sama seperti makanan, olaharga bisa membuat tubuh jadi lebih sehat dan maksimal. Olahraga bisa memacu bahan aktif kimia yang dikenal sebagai faktor otak neurotropik (Brain Derived Neurotropic Factor/BDNF) yang bisa merangsang pertumbuhan sel otak. Aktivitas ini terjadi di hippocampus yaitu wilayah otak yang bertanggung jawab untuk memori otak. Maka para ahli menyarankan untuk berolahraga lebih sering agar hormon ini makin aktif dan tidak mudah pikun.

3. Mengatasi depresi dan kecemasan
Depresi bisa memperlambat kemampuan otak untuk memproses informasi, sehingga Anda akan sulit berkonsentrasi dan membuat sebuah keputusan. Olahraga bisa membuat suasana hati menjadi lebih menyenangkan, sehingga meningkatkan produksi serotonin dan dopamin (hormon yang penting untuk membuat suasana hati lebih bahagia). Rasa bahagia ini juga akan mengalirkan bahan kimia dalam tubuh yang disebut endorfin.

4. Mengurangi stres
Hormon BDNF akan membuat otak lebih muda. Olahraga juga akan menghambat pembentukan hormon kortisol atau hormon stres dan membantu Anda untuk bisa berpikir lebih jernih lagi. Olahraga juga diyakini bisa membantu menghasilkan sel saraf baru menggantikan sel otak yang rusak karena stres.

5. Meningkatkan fungsi otak
Pada dasarnya otak memiliki fungsi kognitif seperti kemampuan untuk fokus pada pekerjaan yang kompleks, mengatur kegiatan, berpikir abstrak, dan berpikir. Hal ini juga meliputi memori kerja, seperti kemampuan untuk menyimpan nomor telepon di kepala Anda. Ketika peneliti menganalisis efek dari latihan otak maka mereka menemukan bahwa orang dewasa yang berusia 55-80 tahun dan berolahraga teratur, kemampuan otak mereka akan meningkat empat kali dibandingkan dengan orang yang tidak berolahraga. Paling tidak usahakan untuk berolahraga sekitar 30-45 menit setiap harinya.

6. Meningkatkan sensitivitas terhadap insulin
Ketika Anda makan, tubuh akan mengubah sebagian besar makanan menjadi  glukosa (gula darah) sebagai bahan bakar untuk tubuh termasuk otak. Nah, agar glukosa bisa terserap sempurna ke sel maka hormon insulin menjadi perantaranya. Ketika sel otak dibanjiri dengan glukosa hal ini bisa mempengaruhi memori dan berpikir. Olahraga akan merangsang sensitivitas insulin sehingga dapat  berfungsi untuk menstabilkan gula darah.

Sumber : KompasFemale

10 Stadion Bola Terbesar di Dunia

estadio-azteca-1
Estadio Azteca, Meksiko
Daftar stadion terbesar ini tidak menyertakan stadion multiguna seperti yang dimiliki Korea Utara. Kendati berkapasitas 150 ribu penonton, Stadion Rungrado May Day itu juga menggelar banyak hal, dari acara publik hingga senam.

Mungkin mirip Gelora Bung Karno. Dari sepak bola hingga kampanye partai politik. Sehingga tidak termasuk dalam daftar 10 stadion khusus sepak bola terbesar di dunia.

1. Estadio Azteca, Mexico City, Meksiko
Kapasitas: 105 ribu penonton
Pertama dibuka: 1966

Stadion ini sudah dua kali menjamu putaran final pertandingan Piala Dunia. Saat ini, stadion tersebut menjadi markas resmi tim nasional Meksiko dan Klub America.

2. Azadi Stadium, Teheran, Iran
Kapasitas: 100 ribu penonton
Pertama dibuka: 1971

Stadion tersebut merupakan tempat pertandingan sepak bola terbesar di Timur Tengah. Dua klub lokal: Esteghlal FC dan Persepolis, serta tim nasional bermarkas di sini.

3. Camp Nou, Barcelona, Spanyol
Kapasitas: 99 ribu penonton
Pertama dibuka: 1957

Wajar jika ada klub yang tandang ke Camp Nou merasa terintimidasi, mengingat besarnya kapasitas pendukung Barcelona yang bakal hadir. Maklum, ini merupakan stadion milik klub terbesar sedunia.

4. Maracana, Rio de Janeiro, Brasil
Kapasitas: 95 ribu penonton
Pertama dibuka: 1950

Stadion dengan nama resmi Estádio Jornalista Mário Filho ini pernah menampung penonton lebih dari kapasitas, yaitu 210 ribu penonton saat pertandingan Brasil lawan Uruguay pada Piala Dunia 1950. Stadion ini milik Pemda Rio de Janeiro.

5. Wembley, London, Inggris
Kapasitas: 90 ribu penonton
Pertama dibuka: 2007

Stadion milik Federasi Sepak Bola Inggris ini berdiri di atas lahan Empire Stadium yang dibangun pada 1923. Setelah dirobohkan pada 2003, stadion yang terkenal dengan menara kembarnya itu, berubah menjadi Wembley.

6. Westfalenstadion, Dortmund, Jerman

Kapasitas: 80.500 penonton
Pertama dibuka: 1974

Di Jerman, stadion milik klub domestik Borussia Dortmund ini merupakan yang berbesar. Stadion yang kerap disebut sebagai "Kuil Dinding Kuning" tersebut pernah digunakan dalam pertandingan Piala Dunia maupun Piala Eropa.

7. Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol
Kapasitas: 80.400 penonton
Pertama dibuka: 1947

Stadion ini milik Real Madrid, musuh abadi Barcelona. Semua tempat duduk di stadion itu terlapisi penutup. Menurut rencana, manajemen Madrid ingin menambah penutup di atas stadion yang bisa buka-tutup.

8. Estadio Monumental, Lima, Peru
Kapasitas: 80 ribu penonton
Pertama dibuka: 2000

Stadion milik klub lokal Universitario de Deportes ini menggantikan stadion lama Stadion Teodoro Lolo Fernandez, seperti halnya Wembley menggantikan Empire di Inggris. Hajatan internasional untuk tim nasional Peru diselenggarakan di sini.

9. Giuseppe Meazza/San Siro, Milan, Italia
Kapasitas: 80 ribu penonton
Pertama dibuka: 1926

Stadion milik Pemerintah Kota Milan ini merupakan markas dua klub papan atas Italia, Inter Milan dan AC Milan. Bagian timur stadion yang pernah menampung 125.000 penonton tersebut akan dikembangkan guna menambah kapasitas.

10. The Borg El Arab, Kairo, Mesir
Kapasitas: 80 ribu penonton
Pertama dibuka: 2007

Ini merupakan stadion khusus sepak bola terbesar di kawasan Afrika. Markas tim nasional Mesir tersebut - juga digunakan untuk final liga domestik - dibangun terkait dengan tawaran Mesir sebagai tuan rumah Piala Dunia 2010.

Sumber : ID.Yahoo.com

Sabtu, 01 September 2012

10 Pemain Bergaji Terbesar di Real Madrid

Real Madrid merupakan salah satu klub besar Eropa yang dihuni oleh pemain-pemain berkelas dunia. Tidak salah jika mereka berani berinvestasi mahal kepada para pemain. 
Servis bagus para pemain ada kalanya sesuai dengan besaran upah mereka, dan ada kalanya cukup bertolak belakang.
Namun, ada satu pemain yang merasa gajinya selama ini kurang dari pemain besar lainnya. Ia adalah gelandang Angel di Maria yang akhir-akhir ini meminta kenaikan gaji kepada manajemen El Real.
Jika dilihat dari pendapatan sang pemain, ia hanya menerima gaji sebesar 21 miliar rupiah per tahun. Namun, fakta membuktikan, Di Maria tak masuk dalam 10 pemain bergaji tertinggi di kubu Los Blancos.
Di posisi pertama dan kedua ada nama bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo dan Kaka yang menerima gaji permusimnya mencapai 11 juta Euro. Gaji itu sesuai dengan kemampuan sang pemain dalam memberikan produktivitasnya terhadap tim.
Di bawahnya ada kiper Iker Casillas yang mendapatkan gaji sebesar 7,5 juta Euro. Kapten Real Madrid tidak hanya layak untuk urusan membendung tembakan lawan, tetapi juga memiliki jiwa kepemimpinan dan sportivitas paling tinggi di antara rekan-rekannya.
Posisi keempat diduduki oleh Mesut Ozil. Gelandang timnas Jerman mendapatkan gaji 5 juta euro permusim. Setara dengan Ozil, ada Karim Benzema, striker yang semakin menemukan ketajaman di bawah asuhan Jose Mourinho.
Sergio Ramos yang mendapatkan posisi baru, bek tengah, ada di peringkat enam dengan 4,8 juta Euro. Dengan temperamen yang semakin terkendali, Madrid tak merasa bayaran tersebut sia-sia. Belakangan, Ramos semakin sedikit mendapat kartu kuning.
Xabi Alonso ada di peringkat ketujuh. Gelandang idaman wanita di seluruh dunia, memperoleh upah 4,5 juta euro. Di peringkat kedelapan, ada nama Lassana Diarra dengan 4 juta Euro. Di posisi kesembilan, Pepe, bek tengah yang sering mudah meluap oleh pancingan lawan, dengan 3,8 juta.
Gonzalo Higuain menjadi pemain kesepuluh dengan 3,5 juta Euro permusim. Sementara, Angel di Maria bahkan tak bisa menembus 10 pemain bergaji termahal di klubnya.
Dengan gaji 1,8 juta Euro permusim, ia kalah dari Hamit Altintop yang memperoleh penghasilan 3 juta Euro di waktu yang sama. Padahal, kontribusi si kaki panjang jelas lebih menjanjikan daripada siapa pun di Real Madrid. Umpan lambung khasnya dari tengah lapangan sudah begitu banyak menghasilkan assist brilian. 
Berikut 10 Pemain Bergaji Termahal di Real Madrid:
1. Cristiano Ronaldo (11 juta Euro)
2. Kaka (11 juta Euro)
3. Iker Casillas (7,5 juta Euro)
4. Mesut Ozil (5 juta Euro)
5. Karim Benzema (5 juta Euro)
6. Sergio Ramos (4,8 juta Euro)
7. Xabi Alonso (4,5 juta Euro)
8. Lassana Diarra (4 juta Euro)
9. Pepe (3,8 juta Euro)
10. Gonzalo Higuain (3,5 juta Euro).
Sumber : ID.Yahoo.com

Bocah yang Tak Punya Telapak Kaki Tapi Jago Main Bola

 
Tanpa telapak kaki, berjalan saja mungkin sulit apalagi harus berlari kesana kemari untuk mengejar bola. Tapi hal itu tidak berlaku bagi Gabriel Muniz. Bocah ajaib ini membuktikan pada dunia bahwa tanpa telapak kaki pun ia jago bermain bola.

Semua orang yang belum melihat Gabriel Muniz (11 tahun) mungkin berpikir mustahil untuk menjadi pemain bola bila tidak memiliki telapak kaki untuk berpijak. Tapi Gabriel mematahkan semua keraguan tersebut.


Lahir di Campos dos Goytacazes, Brasil, Gabriel terlahir tanpa bagian tubuh terbawah, mulai dari mata kaki hingga telapak kaki. Hingga saat ini belum ada penyebab pasti kondisi medisnya. Tapi ada yang mengira Gabriel mengalami amputasi kongenital, yaitu kondisi yang menyebabkan seorang anak terlahir tanpa anggota atau bagian tubuh.

Namun dengan kekurangan pada tubuhnya tak menghentikan bocah 11 tahun ini mencapai mimpinya untuk menjadi pemain bola profesional.

Keluarganya terlalu miskin untuk membayar perawatan medis. Tapi yang mengejutkan, meski terlahir tanpa telapak kaki Gabriel sudah mulai berjalan bahkan sebelum berusia 1 tahun.

"Keluarga selalu mengikutinya dari belakang karena khawatir dia akan jatuh. Tapi hal itu tidak pernah terjadi," jelas sang ibu Sandra kepada Thesun, seperti dilansir AsiaoneSabtu (1/9/2012).

Saat ini, Gabriel adalah salah satu pemain bola terbaik di sekolahnya dan kapten di kelas gym di Campos dos Goytacazes. Karena memiliki kemampuan yang sangat baik, Gabriel pun telah diundang oleh FC Barcelona untuk bergabung dengan kamp pelatihan musim panas.

Tawaran tersebut datang setelah video yang memamerkan keahliannya diupload ke internet. Video tersebut menarik perhatian bos Barcelona yang kagum dengan keterampilan dan semangat luar biasa yang dimiliki Gabriel.

Kisahnya yang mengesankan sangat memukau klub Spanyol, sehingga mengundangnya ke akademi Barcelona untuk menunjukkan keahlian dan bertemu idolanya, pemain sepak bola Barca, Lionel Messi.

Sumber

Minggu, 26 Agustus 2012

5 Pembelian Pemain Terbaik Oleh Alex Ferguson

Manchester United terbilang sangat aktif dibursa transfer awal musim 2012 - 2013 ini, dalam tempo kurang dari dua bulan saja tim besutan Alex Ferguson ini telah meminang lima tenaga baru yang siap diturunkan dalam berbagai ajang yang akan diikuti oleh The Red Devils.

Dimulai dari Shinji Kagawa, Nick Powel, Angelo Henriquez, Alexander Buttner serta yang paling sensasional mungkin bergabungnya bekas striker Rival mereka Arsenal, Robin Van Persie. Khusus untuk Henriquez, MU memang belum secara resmi mengeluarkan pernyataan resmi lewat website klub, namun kabar yang merebak pengumuman proses transfer pesepakbola belia asal Chille ini hanya tinggal menunggu waktu saja.

Naluri Fergie dalam merekrut seorang pemain memang sudah tidak diragukan lagi, walaupun tidak selalu berujung ciamik, namun banyak dari pembeliannya yang kemudian menjelma menjadi superstar sepakbola dunia. sampai-sampai kemudian timbulah ungkapan bahwa “Manchester United tidak membeli bintang (sepakbola), tapi memproduksinya”.

Dari sekian banyak proses transfer yang dinilai sangat positif, berikut ini dibawah adalah barangkali bisa dibilang lima pembelian terbaik yang pernah dilakukan oleh Alex Ferguson:

1. Eric Cantona
3fdd341b590afbe141a80fb4ab4cb504_blog2 

Pemilik nama asli Eric Daniel Pierre Cantona ini dibeli oleh MU pada tahun 1992 dari Leeds United dengan bandrol 1,2 Juta Ponds. Sosoknya yang kharismatik sekaligus tempramental serta sedikit arogan membuat pria kelahiran Paris 1966 ini menjadi sosok yang mudah dikenali dilapangan. Tendangan kungfunya ke pendukung Crystal Palace pada musim 94-95 merupakan sebuah kejadian yang tentu akan selalu diingat siapapun. Namun, terlepas dari banyak kontroversi yang dibuatnya, sosok Eric Cantona sangat berpengaruh di Manchester United, prestasi yang ditorehkapun cukup luar biasa, dengan total koleksi 82 Gol dari 185 pertandingan, Cantona membawa MU empat kali juara Liga dan dua kali juara FA Cup selama lima musim membela Setan Merah. Dimusim terakhirnya ia didaulat menjadi kapten Tim dan kini menjadi salah satu legenda MU dengan sebutan “King Eric”.


2. Roy Keane 
a912b4cdbab41dd0331f5a988edb8c82_blog3 

Pemain asal Irlandia ini bergabung dengan MU pada tahun 1993 dari klub Notingham Forest setelah sebelumnya nyaris bergabung dengan Blackburn Rovers dibawah kepemimpinan Kenny Dalgish. Saat itu Dalgish sudah 90% hampir pasti merampungkan proses transfer Keane sebelum akhirnya Fergie secara personal menghubungi Keane dan menyalip Dalgish, dan Keane akhirnya memutuskan menerima pinangan MU. Pilihan Keane terbukti tepat, setelah menembus tim Inti MU, Keane menjadi Kapten pada Tahun 1997 menggantikan Cantona (pensiun), Keane bisa jadi adalah salah satu Kapten paling sukses dalam sejarah Setan Merah. Pemilik 480 caps dengan torehan 51 Gol ini mengoleksi 5 gelar Liga Inggirs, 2 Gelar FA CUP, 1 gelar liga Champion serta 1 Intercontinental Cup selama menjabat Kapten Manchester United. Masih ingat torehan treble MU di musim 98-99? kepemimpinan Keane berada dibalik sukses MU kala itu.


3. Ruud Van Nistelroooy
514fe4465f55011f9227dace07290bef_blog4 

Ruudtje, demikian fas MU biasa menyebutnya, sempat gagal dalam tes kesehatan saat akan menyelesaikan proses transfer ke MU pada tahun 2000 akibat cedera lutut, Ruudtje akhirnya bergabung dengan MU pada tahun 2001. Kesabaran kedua kubu menunda proses transfer ini terbukti berbuah manis, produktifitas Nistelrooy memang luar biasa, sepanjang karirnya bersama MU ia berhasil melesakan 150 gol hanya dalam waktu lima musim saja. Bersama Nistelrooy, MU berhasil menjuarai liga inggris, FA Cup, serta Piala Carling masing-masing sebanyak satu kali.


4. Wayne Rooney
6239f12087102eff0a621c3adf7d35bc_blog5 

Bergabung dengan MU pada tahun 2004, Rooney saat ini merupakan penyerang senior di kubu setan merah yang juga menjadi pencetak gol terbanyak dan masuk ke jajaran lima besar pencetak gol terbanyak dalam sejarah tim setan merah. Wazza berada diposisi 4 pencetak gol tersubur dibawah Sir Bobby Charlton, Denis Law, Jack Rowley, dan satu posisi diatas George Best. Dengan usia yang masih terbilang produktif dan kontrak yang menyisakan tiga tahun lagi, ia diyakini bukan tidak mungkin akan menyalip torehan-torehan seniornya tersebut. Bersama Manchester United, Rooney hampir sudah merasakan semua gelar bergengsi.


5. Christiano Ronaldo
95e29ee18291cef3e0ab15ce7cd0f72d_blog6 
“Viva Ronaldoooo, Viva Ronaldoooo… Running down the wing hear United sing Viva Ronaldoooo”, Demikianlah chant yang khusus dibuat oleh fans lokal MU untuk winger asal Portugal yang bergabung dengan MU tahun 2003 hingga 2009 ini. Dibeli dari Sporting Lisbon seharga 12 Juta Ponds, Ronaldo kemudian seperti menjadi ruh dari permainan MU sepanjang 2003-2009, pergerakannya merepotkan hampir seluruh bek lawan kala itu, tidak hanya cepat, permainan atraktif Roonie pun mampu membuat para pemain belakang lawan tercengang, bahkan trisula Ronaldo-Rooney-Tevez disebut-sebut sebagai formasi menyerang terbaik MU kala itu. Bersama MU Ronaldo telah memenangkan segalanya, 3 gelar liga primer, 2 gelar piala Carling, dan masing-masing 1 buah gelar liga Champion, FA Cup, serta piala dunia antar klub. Hal inilah yang menyebabkan ia pergi dari MU pada tahun 2009 menuju Real Madrid untuk mencari petualangan baru. Ronaldo selalu lekat diingatan fans MU, tak jarang dalam beberapa laga, fans masih menyanyikan lagu Ronaldo diatas, tujuannya ada beragam versi, beberapa diyakini menyanyikannya karena percaya bahwa ia akan kembali memperkuat setan merah suatu saat nanti, sementara beberapa fans menyanyikannya karena merasa bahwa posisi sayap MU memang belum segarang saat diisi winger berusia 26 tahun ini.

Demikianlah lima pembelian terbaik Alex Ferguson bersama Manchester United versi penulis, menarik kemudian untuk menantikan apakah Kagawa, Powel, Henriquez atau Robin Van Persie akan menjadi pembelian terbaik lainnya? atau hanya menjadi sebuah transfer yang biasa-biasa saja. Mari kita ikuti bersama petualangan mereka bersama setan merah.

Jumat, 24 Agustus 2012

Sejarah Klub Sepakbola SS Lazio

lazio logo
Soceita Podistica Lazio atau yang disebut dengan Lazio merupakan klub sepakbola Italia yang resmi didirikan pada tanggal 9 Januari 1900 di daerah Prati salah satu kota di Roma. Awalnya Lazio didirikan hanya sebagai sarana olahraga di bidang atletik, namun tahun 1902 sarana sepakbola mulai dibentuk. Logo Lazio yang berwujud elang dipilih oleh sang pendiri Lazio, Luigi Bigiarelli. Dimana lambang tersebut diambil dari logo pasukan kerajaan Roma, Aquila.
Tahun 1912 Lazio telah bergabung dengan kompetisi liga Italia dan tahun 1929 berhasil bermain di Seri A. Lazio baru bisa meraih piala tahun 1958 dengan memenangkan gelar Piala Italia. Era tahun 1950-an sampai 1960-an tidak banyak prestasi yang diberikan Lazio. Namun setelah era tersebut, tahun 1974 Lazio pun berhasil meraih scudetto pertamanya.
Lama berkarir di Seri A, tahun 1980 Lazio terdegradasi ke Seri B karena skandal taruhan dan setelah tiga musim di Seri B Lazio bisa naik lagi ke Seri A. Lazio pun berhasil memenangkan gelar Piala Italia tahun 1998 dan Piala Winner tahun 1999. Sejak era millenium prestasi Lazio pun mulai menurun. Kegagalan Lazio masih berlanjut dimana musim kompetisi 2005/2006 Seri A telah berakhir, Lazio bersama dengan beberapa tim lainnya (Milan, Juventus, Fiorentina, dan Reggina) dijatuhi hukuman pengurangan poin akibat skandal calciopoli yang menghebohkan tanah Italia. Walau dengan pengurangan poin di klasemen Seri A, Lazio bisa finish di pos ketiga Seri A  musim 2006/2007. Di musim-musim berikutnya, Lazio hanya mampu finish di papan tengah klasemen Seri A, namun di musim 2010/2011, Lazio baru bisa kembali ke performa tebaiknya dengan berhasil finish di pos kelima.
Lazio selalu memiliki permusuhan besar dengan tifosi Napoli namun Lazio juga menjalin persahabatan yang baik dengan tifosi Inter dan juga Hellas Verona. Kostum utama Lazio berwarna biru langit sehingga dijuluki Biancocelesti yang artinya si putih biru langit. Lazio bersama Roma menggelar laga kandangnya di Stadion Olimpico yang terletak di kota Roma. Kedua klub tersebut telah bersaing dari waktu yang lama dan laga mereka bertajuk Derby della Capitale (Derby Kota Roma) yang diikrarkan sejak tahun 1929.


Prestasi Lazio:

Domestik:

2 kali Juara Seri A: Tahun 1974 dan 2000
5 kali Juara Piala Italia: Tahun 1959, 1998, 2000, 2004, 2009
3 kali Juara Piala Super Italia: Tahun 1998, 2000, 2009
1 kali Juara Seri B: Tahun 1969
Eropa:
1 kali Juara Piala Winner: Tahun 1999
1 kali Juara Piala Super UEFA: Tahun 1999.
Sumber

FIFA Keluarkan Peraturan Aneh Soal Kaos Kaki

FIFA mengeluarkan peraturan baru, yang membuat para pesepakbola terheran-heran. Pasalnya, sekarang perekat yang digunakan untuk menempelkan pelindung tulang kering harus sama dengan warna kaus kaki.

Peraturan ini semakin membuat pusing karena semua divisi dikenai peraturan tersebut, baik dari Premier League sampai tingkatan grass-roots.

Gelandang Manchester City, David Silva, jadi korban pertama setelah memakai perekat berwarna merah pada laga pembuka Premier League melawan Southampton, Minggu 19 Agustus 2012. Silva harus mengganti perekat itu dengan warna biru muda, atau yang sama dengan warna kaus kaki seragam City.
Mungkin hal sekecil itu tidak berpengaruh terhadap klub-klub papan atas yang memiliki dana kuat untuk membeli peralatan tambahan, namun tentu membuat pusing klub-klub grass-roots yang memiliki dana terbatas.

"Ini gila," cetus Craig Capos, pemain Branston AFC yang bermain di non-league daerah Essex, seperti dilansir The Sun.

Craig juga mengungkapkan dua rekannya disuruh untuk mengganti warna perekat atau tidak bisa bermain. Hal ini mendapatkan kecaman.

"Yang kita mau adalah bersenang-senang, bukan memikirkan apakah kaus kaki kami sudah sesuai peraturan. Bagi kami, hal ini hanya tambahan dana saja," lanjut pemain berusia 23 tahun itu.

Menurut FIFA, keputusan agar perekat satu warna dengan kaus kaki agar tidak ada tabrakan warna atau motif seragam dengan tim lawan.
Sumber : VIVAbola

10 Statistik Unik "El Clasico"

Jumpa Barcelona dan Real Madrid adalah duel klasik yang tak hanya ditunggu di Semenanjung Iberia, tetapi juga di Eropa dan bahkan di seluruh dunia. Apa saja fakta menarik di balik pertandingan prestisius itu?

1. Total Laga "El Clasico"
Rabu atau Kamis (24/8/2012) dini hari WIB adalah "El Clasico" ke-220 dalam 110 tahun. Laga pertama pada 1920: Barca 3-1 Madrid; yang ke-100 pada 1969: Madrid 3-3 Barca; dan yang ke-200 pada 2006: Barca 1-1 Madrid.

2. Statistik dua kiper

Victor Valdes
Kebobolan: 29 gol dalam 20 partai
Rekor: 11 kali menang, 5 seri, 6 kali kalah

Iker Casillas
Kebobolan: 54 gol dalam 31 partai
Rekor: 9 kali menang, 9 kali seri, 13 kali kalah

3. Rekor ala Messi
Dalam 7 laga Piala Super Spanyol, Lionel Messi mengepak delapan gol plus dua assist.

4. Kemenangan bermarjin lebih dari lima gol
Barcelona memenangi sembilan partai, sementara Madrid lima kali.

5. Rekor laga resmi dari Messi
Barcelona tak pernah kalah dalam delapan laga resmi melawan Madrid, saat Messi mencetak gol. Rekornya: lima kali menang dan tiga hasil imbang.

6. Rekor abad ini
Sebanyak 160 nama telah tampil dalam "El Clasico". Xavi Hernandez bermain terbanyak dalam 32 laga, Casillas 31 pertandingan, dan Puyol 29 partai.

7. Jumlah gol
Messi mencetak sembilan gol dalam sepuluh laga terakhir Barcelona.

8. Messi versus Ronaldo
Komparasi jumlah gol Messi versus Cristiano Ronaldo untuk klub dan timnas pada 2012: Messi 54-39 Ronaldo.

9. Ironi Kaka
Ricardo Kaka absen dalam "El Clasico" kali ini. Sepanjang kariernya, ia bermain dalam 5 laga. Rekornya: tak pernah mencetak gol, assist, kartu, dan kemenangan bagi Madrid.

10. Special players for "The Special One"
Sejak membesut "Los Blancos" pada 2010, Jose Mourinho memainkan Ronaldo, Casillas, Mesut Oezil, dan Xabi Alonso dalam 11 laga "El Clasico".
Sumber : Kompas

Kamis, 16 Agustus 2012

5 Olahraga yang Mudah Dilakukan Tanpa Bantuan Alat

5 Olahraga yang Mudah Dilakukan Tanpa Bantuan Alat
Banyak orang enggan untuk rutin berolahraga karena merasa tidak mampu membayar keanggotaan di pusat kebugaran atau personal trainer. Padahal olahraga untuk pembentukan tubuh atau penurunan berat badan tak harus selalu dilakukan dengan bantuan alat. Ada beberapa gerakan olahraga tanpa alat yang bisa Anda lakukan di rumah, tapi tak mengurangi manfaatnya dalam menjadikan tubuh lebih fit.

1. Push-up
Olahraga ini memiliki manfaat yang sangat besar. Gerakan push-up dapat membantu Anda membantuk dan membangun otot tubuh bagian atas, seperti bisep, trisep serta memperkuat tulang belakang dan bahu. Bagi pemula bisa mencoba push-up dengan bertumpuan pada dinding (posisi berdiri) atau meja. Pastikan perut dalam kondisi kosong agar tidak merasa mual.

2. Squat
Latihan ini sangat efektif untuk membuat tubuh Anda bugar. Olahraga dengan gerakan seperti duduk ini apabila dilakukan secara rutin akan sangat bagus untuk membentuk dan menjaga tubuh bagian paha, perut dan terutama bokong. Untuk menurunkan berat badan, bisa menambahkan gerakang jongkok.

3. Mengangkat Kaki
Gerakan olagraga ini sangat baik untuk pembentukan otot perut dan kaki. Yang Anda perlukan hanyalah alas untuk berbaring, dan Anda bisa berolahraga tanpa menggunakan alat bantu. Angkat kedua kaki sejauh yang Anda bisa dengan posisi tubuh tidur telentang. Tahan posisi tersebut selama beberapa menit, kemudian rilekskan. Lakukan gerakan ini beberapa kali selama 10-15 menit.

4. Naik Turun Tangga
Olahraga yang dapat dilakukan oleh semua orang ini dapat meningkatkan metabolisme tubuh, membakar kalori, meningkatkan sirkulasi darah dan meningkatkan detak jantung. Naik turun tangga yang dilakukan secara rutin dapat membuat tubuh lebih kebal dari penyakit nyeri sendi dan kram kaki.

5. Ab Crunches
Pria yang melakukan latihan ini berguna untuk mendapatkan six pack pada perut. Tetapi bagi wanita lebih kepada memiliki perut yang rata. Selain itu Ab crunches sangat baik bagi tulang belakang perut, paha dan lengan. Gerakan ini mirip sit-up, namun punggung tetap menempel pada lantai sehingga tekanan lebih fokus pada area perut.

Sumber : WolipopDetik

Taufik Hidayat Umumkan Gantung Raket

Tunggal putra Indonesia, Taufik Hidayat, mengembalikan bola saat melawan pemain utama China, Lin Dan, di babak 16 besar Olimpiade London 2012, Rabu (1/8/2012). Taufik kalah 9-21, 12-21. 
Pebulu tangkis nasional Taufik Hidayat memutuskan gantung raket. Pernyataan tersebut diungkapkan mantan juara dunia ini pada sebuah konferensi pers di kediaman Agum Gumelar di Jakarta, Rabu (15/8/2012).
"Ini wacana saya dan pelatih, saya akan mengundurkan diri sebagai atlet bulu tangkis. Saya tidak mundur diri dari dunia bulu tangkis seluruhnya. Saya akan fokus ke Taufik Hidayat Arena, tapi secara profesional saya mengundurkan diri. Pernyataan ini awal dari pamitan saya," ujar pemain tunggal putra tersebut.

Pelatih Taufik Hidayat, Mulyo Handoyo, merasa langkah pengunduran diri ini tepat karena anak asuhnya sudah cukup lama bertarung di kancah bulu tangkis internasional. Ini sekaligus menjadi awal regenerasi.

"Semua tahu Taufik sudah terlalu lama bermain. Kita harus ancungkan jempol baginya karena meski tidak sebagai atlet, Taufik akan membantu generasi muda mengembangkan bakatnya. Kita harus apresiasi. Dia sudah memberikan waktu bagi negera dan kini dia akan fokus untuk membina adik-adiknya. Sekarang saatnya pemain muda beraksi," ujar Mulyo di acara yang sama.

Taufik sudah lama menunjukkan niat ingin mundur dari pelatnas bulu tangkis. Namun, ada beberapa alasan bagi Taufik untuk akhirnya menyatakan perpisahannya hari ini. Ia sengaja memilih mengumumkan hari ini karena beberapa waktu lalu ia masih mempersiapkan diri untuk perebutan tempat di Olimpiade.

"Kalau dari kemarin saya enggak ikut kompetisi, ya dari kemarin juga akan senang saya gantung raket. Akan lebih indah bagi saya bila ada yang menggantikan saya secara ranking. Tapi, kan, nyatanya enggak ada. Sejauh ini yang bisa ranking satu nasional kan cuma Simon (Santoso). Yang lainnya masih belum ada," kata Taufik yang kini duduk di ranking 13 dunia.

"Jadi saya harap dengan statement saya ini membuat atlet lain lebih bertanggung jawab dan punya rasa memiliki tim bulu tangkis Indonesia. Semoga banyak atlet yang memiliki prestasi dan kemampuan yang melebihi saya," ujarnya.

Taufik akan terakhir kali bertanding dan mengucapkan perpisahannya pada ajang Indonesia Open pada 24 September tahun depan. Taufik ikut mewakili Indonesia pada ajang Olimpiade London 2012 dan kalah dari pemain China, Lin Dan, pada babak 16 besar. Lin Dan akhirnya meraih medali emas nomor tunggal putra.
Sumber : Kompas

Selasa, 07 Agustus 2012

10 Pesepak Bola dengan Tendangan Terkencang

David Beckham (Getty Images/Michael Regan)
David Beckham.
Tiga David tercatat sebagai pemain sepak bola dengan rekor tendangan paling keras. David Hirst adalah yang tercepat, disusul oleh David Beckham dan David Trezeguet. Inilah 10 pemain yang memiliki ‘tendangan petir’:

1. David Eric Hirst
Pemain kelahiran 7 Desember 1967 ini tercatat memiliki tendangan paling kencang. Saat bermain untuk Sheffield Wednesday pada 1996, Hirst mampu menghasilkan tendangan dengan kesepatan 183 km/jam. Tingkat kecepatannya hampir menyamai kecepatan maksimum kendaran roda empat.

2. David Beckham
Legenda klub Manchester United ini pernah melambungkan si kulit bundar dengan kecepatan 157 km/jam, saat klubnya berhadapan dengan Chelsea pada 22 Februari 1997. Itulah tendangan tercepat yang dimiliki oleh pemain yang saat ini berlaga di kompetisi Major League Soccer untuk klub Los Angeles Galaxy.

3. David Trezeguet 
Striker tim nasional Prancis ini termasuk salah satu ujung tombak yang disegani. Trezegol, julukannya, juga terkenal dengan tendangan kerasnya. Rekor yang pernah dicatat adalah saat bermain untuk Monaco yang berhadapan dengan Manchester United pada 19 Maret 1998. Ketika itu, kecepatan tendangannya mencapai 155 km/jam.

4. Richie Humphreys
Catatan sejarah yang dimiliki oleh pemain Sheffield Wednesday ini adalah saat timnya bertanding melawan Aston Villa pada 17 Agustus 1996. Para pertandingan yang bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia itu, Humphreys melesakkan satu gol dengan kecepatan bola 154 km/jam.

5. Matthew Le Tissier

Pensiunan pemain Southampton tersebut mencatatkan sejarah tendangan terkerasnya, satu tahun setelah rekor Richie Humphreys. Ketika itu, 18 Januari 1997, klubnya berhadapan dengan Newcastle pada Liga Primer Inggris. Tendangan voli Le Tissier mempu menerobos gawang lawan dengan kecepatan bola 140 km/jam.

6. Alan Shearer

Mantan kapten Inggris ini dikenal sebagai legenda hidup Newcastle United. Dia memiliki tendangan bebas yang keras dan cenderung lurus ke arah gawang lawan. Apalagi ketika mengeksekusi tendangan penalti. Rekor tendangan terkerasnya adalah saat klubnya melawan Everton pada 1 Desember  2002. Kecepatan bola yang ditendangnya mencapai 138 km/jam.

7. Roberto Carlos

Pemain kidal asal Brasil ini mampu menghasilkan tendangan 137 km/jam, saat membela Brasil melawan Prancis pada 3 Juni 1997. Pria yang sekarang bermain untuk Anzhi Makhachkala di liga Rusia itu memiliki keistimewaan lain. Akurasi dalam tendangan bebas yang melengkung dan keras, sehingga sulit diantisipasi penjaga gawang.

8. Hugo Almeida
Hugo Almeida mencatatkan rekor tendangan tercepatnya pada 1 November 2005, saat klub yang dia bela, Porto berhadapan dengan Inter Milan. Dari jarak 32 meter, pemain berkebangsaan Portugal itu  mengirimkan bola berkecepatan 136 km/jam ke penjaga gawang lawannya, yang kemudian tidak dapat diantisipasi.

9. Tugay Kerimoğlu

Dia disebut sebagai legenda pesepak bola Turki. Rekornya dicatat saat pemain yang pensiun pada 2003 ini membela Blackburn Rovers berhadapan dengan Southampton pada 3 November 2001. Saat itu, pemain kelahiran 1970 ini mampu membuat bola yang ditendangnya melaju dengan kecepatan 135 km/jam.

10. Obafemi Martins

Tendangan keras Martins tercatat saat menjebol gawang Tottenham Spurs  pada pertandingan 14 Januari 2007. Saat itu, pemain asal Nigeria tersebut membela Newcastle United, yang akhirnya menang dengan skor 3-2. Pemain yang sekarang berkarir di Rubin Kazan, klub asal Rusia, sedang ditawar oleh West Brom, klub Inggris dengan status pemain pinjaman.

Sumber : ID.Yahoo.com

Sabtu, 28 Juli 2012

Ternyata De Gea Menderita Rabun Jauh

Ternyata De Gea Rabun Jauh
Kiper Manchester United, David de Gea telah menjalani musim pertamanya di Liga Primer Inggris bersama club berjuluk the red devil. Sejumlah kesan dan tantangan ia dapatkan di musim perdananya. De Gea direkrut MU dari Atletico Madrid pada musim panas lalu. Talentanya di bawah mistar gawang, serta usianya yang masih muda (21 tahun) membuat dirinya digadang-gadang sebagai kiper masa depan Timnas Spanyol dan juga MU.

Akan tetapi, musim pertamanya dilalui dengan beberapa kritik. De Gea dianggap sering membuat blunder. Hal tersebut tak lain dikarenakan dirinya tak lancar dalam berbahasa Inggris. Meski demikian, ia mengaku telah berusaha untuk mengatasi masalah tersebut.

"Bahasa Inggrisku sudah membaik. Aku mengerti kebanyakan maksudnya tapi aku masih kesulitan untuk berbicara," kata De Gea dalam wawancaranya dengan Guardian.

Selain itu, ia juga mengakui jika gaya sepakbola Inggris sangat berbeda dengan Spanyol, hal itu yang menjadikan sebuah tantangan tersendiri untuknya.

"Khususnya untuk kiper. Di sini lebih agresif, lebih fisik. Jauh lebih sulit. Bolanya lebih sering berada di udara dan Anda sering didorong. Dan wasit jarang meniup peluit," keluhnya.

Pemuda dengan tinggi 1,9 meter dan berat 76 kg memang terbilang langsing. Guna mempercepat adaptasinya dengan sepakbola Inggris yang lebih agresif, sang pelatih, Sir Alex Ferguson meminta dirinya untuk untuk menambah berat badan agar tubuhnya lebih berisi.

"Makan dengan baik dan banyak menghabiskan waktu di gym. Lagipula kita tidak bicara jumlah berat yang banyak, hanya empat atau lima kilo," akunya.

Salah satu problem lain yang diduga ikut mempengaruhi performa De Gea di bawah mistar adalah matanya. Ia memang menderita rabun jauh dan sempat dikabarkan bakal menjalani operasi mata.

"Aku cuma rabun jauh seperti kebanyakan orang. Aku sudah menggunakan lensa kontak, bahkan aku punya yang baru dan aku bisa melihat tanpa masalah seperti orang lain. Aku tidak mengerti kenapa mesti ada ribut-ribut (soal ini). Aku mengenakan lensa dan sempurna," tandasnya.

Sumber

Sabtu, 21 Juli 2012

Barcelona, Juventus, Spurs Bakal ke Indonesia Tahun Depan

Jakarta - Barcelona, Juventus, dan Spurs bakal ke Indonesia tahun depan. Pihak promotor My Event mengaku tengah menjajaki kemungkinan mendatangkan semua atau salah satu dari tiga klub internasional tersebut.

"My Event sudah berkomunikasi dengan klub-klub besar seperti Spurs, Juventus maupun Barcelona," ujar Presiden Komisaris My Event Justinus Lhaksana dalam keterangan pers, Jumat (20/7).

Justin mengatakan dari tiga klub tersebut, pembicaraan dengan El Barca menjadi yang paling serius. "Kami sudah melakukan lobi-lobi untuk mendatangkan Barcelona. Saya juga sudah bicara dengan agen saya dan Direktur Marketing Barcelona untuk mendatangkan mereka pada Agustus 2013 dan sekarang perkembangannya sudah mencapai 75%," tuturnya.

Mantan pelatih Timnas Futsal Indonesia itu menambahkan, satu-satunya hal non-teknis yang akan mengganggu deal ini hanyalah kebijakan internal klub itu sendiri.

Tahun ini, My Event mendatangkan klub La Liga Valencia. Los Che dijadwalkan berada di Indonesia pada 2-5 Agustus untuk melakukan serangkaian acara amal serta laga eksibisi kontra timnas Indonesia pada 4 Agustus.

Sumber : Metrotvnews.com

Jumat, 20 Juli 2012

7 Olahraga Ini Dihapus di Olimpiade Karena Dianggap Aneh

Cabang pertandingan menembak
merpati dalam olimpiade 1900.
London - Olimpiade London segera dimulai. Cabang-cabang yang dipertandingkan dalam pesta olahraga ini mengalami revisi dari beberapa kali penyelenggaraan. Berikut ini beberapa cabang olah raga "aneh" yang kini sudah tak ditemukan lagi dalam olimpiade modern:

Tahan nafas dalam air
Meskipun olahraga ini menjadi bagian dari program olahraga air dalam Olimpiade St Louis pada tahun 1904, cabang olahraga ini tampaknya memiliki lebih banyak kesamaan dengan permainan anak-anak ketimbang sebuah olahraga olimpiade.

Dalam olahraga ini, atlet diharuskan untuk menyelam ke dalam kolam atau dasar pantai tanpa menggerakkan kaki mereka. Juara ditentukan berdasarkan siapa yang paling lama berada di bawah permukaan air. Pemenang medali emas adalah atlet AS William Dickey, meskipun, perlu dicatat, Amerika hanya berkompetisi dalam ajang tersebut.

Menembak merpati hidup
Menembak telah lama menjadi cabang pokok dalam olimpiade sejak olimpiade modern pertama dilakukan pada tahun 1896. Pada olimpiade tahun 1900 di Paris, salah satu cabang yang dilombakan adalah menembak merpati hidup. Unggas ini dilepaskan saat sang atlet membidik target yang bergerak. Lebih dari 300 burung tewas dalam acara tersebut. 

Tarik tambang
Tampil untuk pertama kalinya di Olimpiade Paris tahun 1900, tarik tambang rutin diperlombakan hingga Olimpiade Antwerpen tahun 1920. Aturan resmi menetapkan bahwa tim terdiri dari delapan orang yang harus menarik lawan mereka hingga enam kaki (sekitar 1,8 meter) untuk menang. Jika kedua kubu gagal melakukannya, hakim memberikan tambahan waktu lima menit lagi dan kemudian menyatakan tim yang telah membuat kemajuan sebagai pemenang. Tim Inggris selalu keluar sebagai pemenang.

Panjat tali
Panjat tali itu sebenarnya merupakan acara resmi di olimpiade modern yang paling awal di Athena, 1896. Kemenangan paling mengesankan dalam sejarah acara tersebut adalah dalam Olimpiade Los Angeles tahun 1932 ketika pesenam AS, George Eyser, meraih emas walaupun memiliki kaki kayu.

Croquet
Mirip pertandingan golf, tapi bola harus masuk gawang. Olahraga ini muncul pertama kali dalam Olimpiade Paris tahun 1900. Mungkin karena hanya Prancis yang mengirimkan wakilnya atau hanya sedikit yang menonton, permainan ini dihapus dengan alasan resmi: "hampir tidak ada pretensi untuk atletis."

Duel pistol
Duel pistol membuat penampilan perdana dalam Olimpiade Athena tahun 1906. Membingungkan sebab meski namanya duel, tapi tidak ada duel sebenarnya. Peserta hanya menembak objek  dari jarak 20 atau 30 meter. Ini mungkin terdengar aneh, tapi sebuah jajak pendapat yang diadakan sebelum Olimpiade Sydney tahun 2000 menemukan bahwa 32 persen ingin melihat olahraga ini dihidupkan kembali di Olimpiade Musim Panas.

Lompat jauh kuda
Apabila acara lompat jauh telah menguji kecakapan bintang atletik dari seluruh dunia, Olimpiade Paris 1900 mempertandingkan kuda dalam ajang ini. Pemenangnya, Constant van Langendonck yang menaiki kuda Extra Dry, mencatat lompatan sejauh 6,10 meter.

Sumber : Tempo.co

Kamis, 12 Juli 2012

Minum Pepsi, Kontrak Ronaldinho Diputus Coca-cola

Kontroversi kembali melanda mantan pemain AC Milan dan Barcelona, Ronaldinho. Aksinya di luar lapangan hijau memicu konflik antara dua perusahaan minuman ternama, Coca-cola dan Pepsi.


Sejatinya, pemain berusia 32 tahun ini terikat hubungan kerja sama dengan Coca Cola. Namun, dalam sebuah konferensi pers, Ronaldinho tertangkap kamera menenggak sebuah minuman kaleng dengan label Pepsi.


Tak ayal, pihak Coca Cola pun geram atas kelakuan Ronaldinho. Perusahaan asal Amerika Serikat itu pun memutuskan kontrak senilai 500.000 euro dengan Ronaldinho.


"Kabar bahwa Ronaldinho muncul dengan sekaleng Pepsi bagaikan seutas jerami yang mematahkan punggung unta," kecam kepala pemasaran Coca Cola, Marcelo Pontes seperti dilansir O Estado de Sao Paulo.


Belum lama ini, Ronaldinho juga terlibat polemik dengan mantan klubnya, Flamengo. Lantaran gaji yang menunggak, sang pemain pun hijrah ke Atletico Miniero.
Sumber : Duniasoccer.com

Senin, 02 Juli 2012

Inilah Gol Bunuh Diri Terbaik Sepanjang Masa (+Video)

Masih ingat dengan penyelamatan fantastis Rene Higuita? Kala itu, kiper eksentrik Kolombia mengusir bola dari gawangnya dengan tendangan scorpio. Ia menekuk badan, lalu menghalau bola dengan kakinya yang melompat dari belakang. Semua orang di lini pertahanan pasti menginginkan suatu saat nanti bisa menghalau bola dengan brilian seperti Higuita.
Namun, kali ini hal yang sebaliknya, terjadi oleh Festus Baise, defender AA Citizen, klub di liga Hongkong. Dalam laga melawan Sun Hei FC, ia justru “menggunakan” tendangan scorpio untuk membobol gawang sendiri.
Niat Baise mulia. Ia hendak membuang bola sejauh mungkin. Namun, bola yang disapu dengan indah, dengan cantik pula menghunjam ke gawang sendiri.
Baise tergeletak, seakan langit runtuh kepadanya. Beruntung, setidaknya ada salah satu rekan yang memberi dukungan kepadanya, sekaligus menyaksikan senyum meringis ala pemain Nigeria ini. Laga ini sendiri terjadi pada 16 Desember 2011 lalu.
Yang lebih “menyakitkan” bagi Baise, gol ini sudah ditonton oleh hampir 4 juta pengguna Youtube.
Ya, seandainya gol ini bukan gol bunuh diri, kita akan menyebutnya sebagai salah satu gol terbaik sepanjang masa. Berikut videonya:

Sumber : Sidomi.com

Jumat, 22 Juni 2012

Messi: Main di Real Madrid? Mustahil!

Headline Barcelona - Bintang Barcelona, Lionel Messi, menegaskan bahwa dirinya tidak akan pernah bermain untuk Real Madrid hingga kapan pun. Pemain Argentina itu bersikeras kasus Luis Figo tidak terulang lagi.

Messi, yang menjadi incaran banyak klub besar Eropa, membuat fans Barcelona bisa tidur nyenyak. Messi mengatakan dirinya tidak akan pernah bermain untuk rival abadinya, Madrid. Menurut Messi, kasus Figo tak akan terulang lagi.

"Saya tidak pernah mempunyai pikiran untuk pindah ke klub manapun terutama Madrid," ujar Messi seperti dilansir Triball Football.

"Barcelona adalah rumah saya dan ingin mengakhiri karir sepak bola di sini. Semoga saya bisa pensiun di klub yang saya cintai ini," tukasnya.

Figo pernah membuat sakit hati fans Barcelona. Ia memutuskan pindah ke Madrid di tahun 2000 setelah menghabiskan lima musim bersama Barcelona sejak tahun 1995-2000. Figo adalah pemain kesayangan publik Camp Nou, namun keputusannya pindah ke 'El Real' membuatnya menjadi musuh nomor satu Barcelona.

Bukan hanya Figo. Hal serupa pernah menimpa Luis Enrique. Bedanya, Enrique pindah dari Madrid ke Barcelona.

Sumber : Inilah.com

Rabu, 20 Juni 2012

Jadi Tuan Rumah Babak 8 Besar, PSIM Kesulitan Cari Hotel

Bismillah PSIM ke ISL
Bismillah PSIM ke ISL, Amien. (© CholikNF).
JOGJAPSIM akhirnya ditunjuk menjadi tuan rumah babak delapan besar Grup B dengan Stadion Mandala Krida sebagai venue utama.
Ironisnya, pihak manajemen justru kesulitan mencari tempat penginapan bagi para pemain serta ofisial ketiga tim peserta babak delapan besar dari Grup B lainnya yakni Barito Putera, PS Sumbawa Barat, dan Persebaya Surabaya.
Manajer Sarana dan Prasarana PSIM, Djarot Sri Kastawa mengakui pihaknya kesulitan mencari penginapan lantaran pelaksanaan babak delapan besar tersebut bersamaan dengan liburan sekolah.
“Sehingga hampir semua hotel di Yogyakarta sudah terisi,” ujarnya.
Menurut dia, masing-masing tim kuotanya adalah 30 orang, terdiri dari pemain sekaligus ofisialnya.”Sehingga setidaknya kami harus mencarikan penginapan untuk 90 orang,” ucapnya.
Babak delapan besar akan digelar selama tiga hari, yakni 26 Juni, 28 Juni, dan 1 Juli menggunakan sistem setengah kompetisi serta dua kali pertandingan dalam sehari.
Pada pertandingan pertama, PSIM akan berhadapan dengan PS Sumbawa Barat pada jam kedua, yakni pukul 19.00 WIB. Sementara di pertandingan kedua, Laskar Mataram akan berhadapan dengan Persebaya pada jam pertama yakni pukul 15.30 WIB, dan akan menghadapi Barito Putera pada jam kedua.
Sumber : Solopos

Jumat, 15 Juni 2012

5 Manfaat Sepak Bola Untuk Kesehatan

Sepak bola adalah salah satu olahraga permainan yang paling banyak digemari dan selalu menjadi perhatian banyak orang. Momen Piala Eropa tahun ini seakan makin memanjakan para pecinta bola, karena bisa melihat langsung aksi tim favorit mereka dari layar kaca.


Selain menarik untuk ditonton, banyak orang yang juga lebih memilih untuk terlibat langsung bermain dalam olahraga ini. Beberapa riset menunjukkan, bermain sepakbola dapat membangun rasa percaya diri untuk anak-anak dan meningkatkan kebugaran. Berikut adalah 5 manfaat kesehatan fisik yang dapat Anda peroleh dari bermain sepak bola, yang juga dapat meningkatkan kualitas hidup Anda :

1. Kebugaran kardiovaskular

Berlari dan mengejar bola selama bermain selama 90 menit tidak hanya meningkatkan kebugaran kardiovaskular, tetapi juga meningkatkan karakteristik metabolisme otot dan kebugaran aerobik Anda. Riset para ilmuwan di University Kopenhagen mencoba melihat tingkat VO2max, atau pengambilan oksigen maksimal, dengan memberikan tes treadmill untuk pemain sepak bola dan memeriksa kadaluarsa udara untuk oksigen dan kandungan karbon dioksida. 

Dalam kajiannya, Jens Bangsbo dan rekan melibatkan relawan perempuan yang tidak pernah bermain bola yang kemudian direkrut untuk mencoba sepak bola dua kali seminggu selama satu jam. Hasil temuan menunjukkan adanya perbaikan yang signifikan dalam pengambilan oksigen maksimal, peningkatan kecepatan lari, dan daya tahan. Temuannya dipublikasikan dalam "Scandinavian Journal of Medicine and Science in Sports".

2. Membangun otot

Bermain sepak bola secara signifikan dapat membantu membangun otot dan memperkuat otot-otot kaki, paha, perut, dan dada. Ketika Anda mencoba untuk membangun otot dengan cara bermain sepak bola, Anda akan merasakan manfaat lainnya seperti peningkatan daya tahan, yang berarti bahwa Anda tidak akan mudah lesu atau lelah. Membangun dan membentuk otot adalah cara yang bagus untuk meningkatkan kesehatan secara keseluruhan dan juga dapat membantu meningkatkan kinerja atletik. Dengan otot yang lebih kuat, hal ini juga akan membantu mengurangi risiko cedera. 

3. Kekuatan

Rutin bermain sepak bola, akan membangun kekuatan pada kaki, khususnya bagian  paha depan dan paha belakang. Gerakan seperti menendang, melompat, berjalan mundur dan berlari mengelilingi lapangan akan memberikan manfaat pada kaki Anda dan tubuh bagian atas. Sebuah studi 2010 yang dipublikasikan dalam "Skandinavian Journal of Medicine and Science in Sports," yang dipimpin oleh Peter Krustup mengindikasikan adanya peningkatan kekuatan otot pada wanita yang bermain sepak bola rekreasi selama 16 bulan. Para wanita juga menunjukkan keseimbangan yang lebih baik dan kepadatan tulang yang lebih baik.

4. Lincah dan Fleksibel

Untuk dapat bermain sepakbola seseorang dituntut dapat bergerak cepat dalam arah tertentu, misalnya, bergerak secara lateral dan vertikal, dan berlari ke depan atau ke belakang. Gerakan cepat yang dibutuhkan dalam sepak bola akan membantu atlet menjadi lebih fleksibel. Kaki, dada, dan lengan semua akan menjadi lebih fleksibel karena pergeseran konstan yang dilakukan saat bermain, yang juga mendorong otot-otot menjadi lebih kuat. Peningkatan fleksibilitas juga akan membantu mengurangi risiko cedera, karena tubuh akan dilatih untuk bergerak terus-menerus dalam intensitas yang tinggi. 

5. Kontrol berat badan

Mereka yang gemar bermain sepak bola cenderung tidak memiliki badan yang gemuk, karena jenis olahraga ini dapat membantu mereka kehilangan sejumlah besar lemak di tubuh. Sepak bola adalah bentuk latihan aerobik, dan dapat membantu membakar banyak kalori dan lemak, yang berarti bahwa seorang kemungkinan dapat mempertahankan berat badannya. Ketika seorang atlet bermain sepak bola, berarti dia sedang jogging, berlari, dan berlari untuk jangka waktu yang panjang, yang merupakan cara untuk mendapatkan latihan aerobik. 

Ada banyak manfaat yang diperoleh bila seseorang mengendalikan berat badannya. Bobot  yang ideal dapat menurunkan risiko diabetes, obesitas, dan kolesterol tinggi. Jika seorang sedang mencari cara untuk menghilangkan beberapa pon bobot tubuhnya, bermain sepak bola mungkin dapat menjadi pilihan.
Sumber : http://sibukforever.blogspot.com/2012/06/5-manfaat-sepak-bola-untuk-kesehatan.html

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More