Sabtu, 27 Oktober 2012

5 Jenis Kepribadian Menurut Kebutuhan Nutrisi

5 Jenis Kepribadian Menurut Kebutuhan Nutrisi | Choliknf1998.blogspot.com
Salad.
Pernah dengar istilah "You are what You eat" bukan? Pernyataan tersebut kurang lebih mampu mendeskripsikan Anda sesuai dengan apa yang Anda makan. Anda pun bisa tahu kepribadian sesuai kebutuhan nutrisi seperti yang dilansir dari Care2.com berikut ini.


Tidak peduli
Anda yang tidak peduli artinya suka makan sembarangan tanpa memperhatikan kandungan nutrisi dalam makanan. Kebanyakan populasi di dunia adalah tipe orang seperti ini. Jika diteruskan, berbagai risiko penyakit pasti mudah menyerang.
Antusias
Berbanding terbalik dengan orang yang tidak peduli, pribadi yang antusias haus akan informasi nutrisi yang beredar. Mereka pun akan terus mencari tahu apa sebenarnya yang terkandung dalam makanan yang biasa dikonsumsi. Kemudian mereka menyebarkan pengetahuan itu pada orang lain.
Gila kesehatan
Orang-orang yang gila kesehatan terlalu antusias terhadap kebutuhan nutrisi. Padahal orang di sekelilingnya tidak ada yang tertarik sama sekali. Tipe orang yang gila kesehatan biasanya sudah pernah mencoba menjalani kehidupan vegan, makan quinoa yang dan smoothies sayuran. Bahkan camilan mereka adalah keripik kale, bukan kentang seperti yang biasanya banyak dimakan orang lain.
Obsesif
Setelah tahu informasi nutrisi sebuah makanan, orang-orang yang obsesif akan berusaha mengontrol cara makan mereka. Entah itu benar-benar menghindari atau malah mengonsumsinya secara berlebihan. Dampaknya tentu buruk, karena keseimbangan kebutuhan nutrisi menjadi kacau.
Fanatik
Hampir sama seperti obsesif, namun kepribadian yang fanatik menurut kebutuhan nutrisi sedikit lebih memaksa dalam bertindak. Mereka akan terus berkoar-koar agar orang-orang di sekitarnya mau makan seperti apa yang dimakannya.
Meskipun demikian, semua orang pasti ingin selalu sehat dan terbebas dari penyakit. Namun keinginan tersebut tentu harus diimbangi dengan memenuhi kebutuhan nutrisi secara wajar. Setuju?.
Sumber : Merdeka.com


Jangan Lupa Share 5 Jenis Kepribadian Menurut Kebutuhan Nutrisi ke Temenmu :)
Share/Bookmark

Baca Juga :

0 comments:

Posting Komentar

Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More