Jumat, 31 Agustus 2012

7 Hal yang Dapat Mengusir Kebosanan

Ada saat-saat ketika Anda merasa terlalu bosan dengan apa pun di sekitar Anda. Alih-alih berkubang dalam kemalasan, Anda bisa melakukan beberapa hal yang dapat membunuh kebosanan. Hal-hal ini tampaknya sepele, namun Anda tidak akan punya waktu untuk melakukannya. Mau tahu? Berikut adalah 7 hal yang harus dilakukan ketika bosan, seperti dilansir Boldsky.

1. Makan
Makan, tidur, dan makan lagi. Apakah ini yang Anda inginkan? Jika Anda merasa bosan, pergi keluar dan beli makanan favorit Anda. Hal ini dapat seketika merubah suasana hati Anda.

2. Membuat rencana
Membuat rencana adalah salah satu kegiatan menarik dalam membunuh kebosanan. Anda bisa merencanakan sesuatu yang menarik seperti liburan, travelling, berkemah atau trekking dengan teman. 

3. Berbuat jail
Anda bisa berbuat jail pada siapa pun di sekitar Anda. Mungkin Anda butuh sedikit persiapan atau ide jail yang segar. Setidaknya, suasana hati Anda jadi sedikit lebih rileks dan bersemangat.

4. Membaca buku harian
Ketika bosan, Anda bisa membuka kembali catatan di buku harian. Di situ, Anda bisa mengingat lagi kenangan pahit, manis, atau bahkan konyol.

5. Melihat album foto
Anda tentu jarang memiliki waktu untuk membolak-balik album foto. Bila Anda merasa bosan, tak ada salahnya untuk sekadar membuka album foto keluarga. Itu membuat mood Anda jadi jauh lebih baik.

6. Membersihkan kamar tidur
Anda mungkin tidak sering membersihkan kamar tidur. Nah, inilah waktu paling tepat untuk melakukannya. Hal ini juga membantu tubuh bergerak dan lebih sehat.

7. Menulis cerita
Anda bisa melakukan apa saja ketika bosan, terutama dengan menulis cerita. Ada banyak hal kok yang bisa Anda temukan dalam tulisan. Mau coba?

Apa yang Anda lakukan ketika bosan? Yuk bagi cerita Anda di kolom komentar!.

Sumber : Merdeka.com


Jangan Lupa Share 7 Hal yang Dapat Mengusir Kebosanan ke Temenmu :)
Share/Bookmark

Baca Juga :

0 comments:

Posting Komentar

Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More