Sejatinya, pemain berusia 32 tahun ini terikat hubungan kerja sama dengan Coca Cola. Namun, dalam sebuah konferensi pers, Ronaldinho tertangkap kamera menenggak sebuah minuman kaleng dengan label Pepsi.
Tak ayal, pihak Coca Cola pun geram atas kelakuan Ronaldinho. Perusahaan asal Amerika Serikat itu pun memutuskan kontrak senilai 500.000 euro dengan Ronaldinho.
"Kabar bahwa Ronaldinho muncul dengan sekaleng Pepsi bagaikan seutas jerami yang mematahkan punggung unta," kecam kepala pemasaran Coca Cola, Marcelo Pontes seperti dilansir O Estado de Sao Paulo.
Belum lama ini, Ronaldinho juga terlibat polemik dengan mantan klubnya, Flamengo. Lantaran gaji yang menunggak, sang pemain pun hijrah ke Atletico Miniero.
Sumber : Duniasoccer.com