Kamis, 10 Mei 2012

Inidia Lapangan Golf Paling Menakutkan di Dunia

Camp Bonifas, Korea Selatan, lapangan golf paling menakutkan
Bermain golf dapat menyehatkan badan dan pikiran. Namun bila bermain golf di Camp Bonifas, Korea Selatan, Anda justru terancam tewas.


Olahraga golf selain menyegarkan badan juga mata dengan pemandangan indah di lapangan dan sekitarnya. Tapi jangan salah, bermain golf di Camp Bonifas, Korea Selatan, dapat mengancam hidup Anda. Lapangan golf ini dikenal paling berbahaya di dunia. Bila bermain di sini, Anda bisa hancur berkeping-keping karena ledakan. 


Lapangan golf mematikan ini sebenarnya relatif kecil, hanya 192 meter persegi. Namun, lokasinya yang diapit bungker militer di sebelah kanan membuatnya rawan ranjau darat yang tersembunyi dan tak terhitung jumlahnya. Bila salah menginjak, ranjau bisa meledak tiba-tiba.


Camp Bonifas mendapat namanya pada 1976, dinamakan demikian untuk menghormati Kapten Arthur Bonifas yang tewas saat sengketa dengan Korea Utara. Ranjau darat bukan satu-satunya yang membuat Camp Bonifas menakutkan. Selama bertahun-tahun, lapangan golf ini dinilai menyimpan misteri penampakan tentara-tentara Korea Selatan yang meninggal bertahun-tahun lalu.
Sumber : Okezone

Unik, Kebun Binatang Ini Berisi Hewan-hewan Mati

Apabila Anda mengunjungi Kebun Binatang Khan Younis di Jalur Gaza, layaknya sebuah kebun binatang Anda akan melihat bermacam-macam hewan liar. Namun ternyata, hanya setengah dari hewan-hewan tersebut yang hidup.

Kebun binatang Khan Younis di Jalur Gaza ini selain memamerkan hewan-hewan liar yang masih hidup juga memamerkan hewan liar yang sudah mati diawetkan. Hal ini memang terlihat menyeramkan, namun pemilik kebun binatang tidak punya pilihan lain.

Kebun binatang ini tidak memiliki cukup dana untuk membeli makanan hewan serta mengimpor hewan liar baru dari kebun binatang lain. Sehingga mereka memutuskan untuk mengawetkan hewan-hewan mereka yang telah mati dan memamerkannya di kebun binatang ini.

Secara total, kebun binatang ini hanya memiliki 65 hewan liar yang masih hidup. Pemilik kebun binatang, Mohammed Awaida mengatakan ia kehilangan hampir seluruh hewan kebun binatang ini pada Desember 2008, saat agresi militer Israel. Pada saat itu ia tidak dapat mengunjungi kebun binatang ini sehingga hewan-hewannya mati kelaparan. "Sejak itulah kami mulai mengawetkan hewan-hewan yang telah mati ini," tukasnya, seperti dikutip dari OddityCentral, Selasa (8/5/2012).

Kebanyakan dari hewan-hewan ini bahkan tidak terlihat sehat. mereka mati karena kelaparan, sehingga dapat dilihat tubuhnya kurus mengering.

Ternyata, mengawetkan hewan dan dipamerkan di kebun binatang bukan hal baru di Jalur Gaza. Hal ini karena militer Israel yang mempersulit masuknya hewan baru ke wilayah yang dilanda konflik ini.

Sumber : Okezone

2050, Akan Ada Pesawat Tembus Pandang

2050, mungkin akan ada pesawat dengan atap tembus pandang (foto: gettyimages) Seperti apakah inovasi wisata berpuluh tahun mendatang? Banyak spekulasi muncul, misalnya Richard Branson, pemilik maskapai Virgin Air, yang meyakinkan 10 tahun lagi akan ada wisata ke luar angkasa.


Saat ini, makna pariwisata semakin berkembang dibanding 10 tahun lalu, yang tidak hanya berarti jalan-jalan ke satu tempat. Wisata medis, misalnya. Kunjungan ke Thailand dan India tidak lagi hanya untuk melihat atraksi wisata atau pemandangan indah, namun juga melakukan tindakan medis seperti operasi kecantikan.


Inovasi wisata apa lagi yang dapat dilihat pada 10 tahun ke depan atau lebih? Simak ulasannya berikut ini, seperti dikutip dari News:


Pesawat dengan langit-langit tembus pandang.
Perusahaan pembuat pesawat, Airbus, baru saja mengeluarkan desain baru yang rencananya keluar pada 2050. Desain pesawat tersebut menampilkan kabin pesawat yang tembus pandang di bagian atas sehingga penumpang dapat melihat langit saat berada dalam penerbangan.


Penerbangan tanpa anak-anak.
Maskapai Malaysia, Malaysian Airlines, baru saja mengumumkan zona anak-anak di armada pesawat A380 miliknya. Anak-anak di bawah 12 tahun dilarang berada di beberapa kelas armada ini. Aturan dikeluarkan setelah Malaysia Airlines menerima keluhan dari penumpang yang terganggu dengan tangisan anak-anak.


Akankah maskapai-maskapai internasional lain mengikuti jejak Malaysian Airlines di masa depan? Mungkin terjadi, namun sepertinya tidak mungkin akan ada 100 persen pelarangan anak-anak di seluruh pesawat. Yang paling masuk akal adalah pengadaan zona anak-anak di maskapai masa depan.


Furnitur hotel bergerak sendiri.
Bayangkan hotel kamar dimana tempat tidurnya bisa Anda ubah bentuknya atau berubah menjadi sofa hanya dengan menekan satu tombol. Hal ini dapat terjadi dengan teknologi claytronic, yaitu robot mikro yang dapat diterapkan untuk konsep wisata revolusioner. Teknologi seperti ini mungkin dapat Anda lihat 10 tahun ke depan di hotel-hotel New York dan Tokyo.
Sumber : Okezone

Kapsul Bayi Manusia Ditemukan di Korsel


Kapsul berisi bubuk bayi manusia (Foto: AFP)
 .Kapsul berisi bubuk bayi manusia (Foto: AFP). 
SEOUL - Pihak bea dan cukai Korea Selatan (Korsel) mendapatkan temuan yang mengejutkan. Ribuan kapsul berisi daging bayi yang sudah diubah menjadi bubuk berhasil mereka sita.


Lebih dari 17 ribu kapsul tersebut diselundupkan dari China ke Korsel. Kapsul-kapsul itu dipercaya dapat menyembuhkan penyakit keras, tetapi ternyata usai diselidiki kapsul itu justru dianggap berbahaya.


Penemuan mengerikan memang berasal dari China, para petugas medis yang korup diyakini menyelundupkan bayi tak bernyawa hasil aborsi atau pun bayi yang baru lahir. Kemudian, mayat dari tubuh kecil itu dibeli dan disimpan dalam lemari pendingin dari pelaku.


Modus berikutnya lebih mengerikan lagi, saat pelaku pembuat kapsul ini membawa bayi-bayi tersebut ke klinik dan ditempatkan di semacam oven khusus untuk kepentingan medis. Setelah kulit dari mayat mengering, para pelaku kemudian menghancurkannya dan memerosesnya ke dalam kapsul.


Pembuat kapsul ini mencampurkan daging yang sudah dihancurkan itu dengan berbagai macam ramuan. Itu dimaksudkan agar petugas bea dan cukai serta penyelidikan, tidak dapat mengetahui bahan asli dari kapsul mengerikan ini. Demikian diberitakan AFP, Selasa (8/5/2012).


Penemuan ini sebenarnya sudah didapatkan sejak Agustus tahun lalu. Namun pihak bea cukai Korsel terus melakukan penyelidikan guna mencari bukti kuat, bahwa isi kapsul itu memang berisi daging bayi tak berdosa. 


Pihak Pemerintah China diyakini mengetahui penjualan ini, dan mereka pun berusaha untuk menghentikan kapsul-kapsul di jual keluar Negeri Tirai Bambu. Tetapi puluhan ribu paket berhasil masih ke wilayah Korsel.


Warga China memang amat menyukai pengobatan alternatif, termasuk mengkonsumsi tanduk badak yang sudah dibuat menjadi bubuk. Secara historis, beberapa dari mereka juga masih mengkonsumsi plasenta manusia untuk meningkatkan kinerja pembuluh darah melancarkan sirkulasi darah.


Kini, pihak Bea Cukai Korsel meningkatkan kewaspadaan mereka terhadap paket obat-obatan yang dibawa oleh warga China. Menurut mereka, sudah 35 kali penyelundupan kapsul serupa terjadi sejak Agustus tahun lalu. 17 ribu kapsul yang berhasil di sita itu diumpamakan sebagai kapsul penambah tenaga.


Lewat uji coba yang dilakukan oleh The San Francisco Times, 99,7 persen kapsul-kapsul itu mengandung sisa-sisa tubuh manusia. Tes itu juga berhasil menentukan jenis kelamin dari bayi.
Sumber : Okezone

7 Resto Tua di Amerika Berusia Lebih dari 200 Tahun

Restoran yang sudah berusia ratusan tahun menyimpan sejarah tersendiri. Menu-menu klasik, suasana historik serta deretan orang terkenal yang pernah mengunjunginya. Apa saja memori di resto-reto tertua ini?

Restoran-restoran ini dinobatkan sebagai restoran tertua di Amerika. Desain bangunannya pun tak banyak berubah sejak pertama kali didirikan. Beberapa dinobatkan sebagai bangunan bersejarah Amerika. Seperti apa ya restoran tertua di Amerika ini?


1.White Horse Tavern
img
White Horse Tavern pertama kali dibangun pada tahun 1673 di Newport, Rhode Island, dan disebut sebagai salah satu kedai minum tertua (339 tahun) di Amerika. Sebenarnya bangunan tersebut sudah dibuat sejak tahun 1652. Kemudian dikembangkan oleh William Mayes dan menjadi sebuah kedai minum.

2.Fraunces Tavern
img
Fraunces Tavern merupakan sebuah tempat minum sekaligus restoran dan museum. Mulanya di tahun 1686, bangunan ini merupakan rumah pemimpin New York Stephanus Van Cortland. Kemudian rumah ini dijual pada Samuel Fraunces, yang kemudian merenovasinya menjadi tempat minum dan restoran di tahun 1762. Bangunan Fraunces Tavern memiliki nilai historis tinggi dan menjadi saksi bisu revolusi Amerika.

3. Griswold Inn
img
Griswold adalah salah satu restoran tertua yang masih beroperasi. Restoran dan losmen ini dibuka tahun 1776 sebagai tempat menginap bagi para pekerja saat perang berlangsung. Tercatat George Washington, Mark Twain, Albert Einstein dan Katharine Hepburn pernah mengunjungi tempat ini. Hingga kini, dekorasi asli Griswold Inn tetap dipertahankan.

4. Union Oyster House
img
Union Oyster House didirikan tahun 1826, setelah sebelumnya digunakan sebagai tempat menjual pakaian dan juga tempat distribusi surat kabar. Restoran ini mengklaim jika penggunaan tusuk gigi dipopulerkan oleh Union Oyster House yang terletak di Boston, Massachusetts. Bangunan bergaya Georgian ini juga disebut sebagai bangunan bersejarah nasional.

5.Antione's Restaurant's
img
New Orleans memiliki salah satu restoran tertua di Amerika bernama Antione's Restaurant yang dibuka sejak tahun 1840. Restoran ini dibuka oleh Antoine Alciatore, kemudian dikelola secara turun temurun. Bahkan restoran ini disebut sebagai restoran yang dikelola keluarga secara turun-temurun tertua yang pernah ada.

6. Jacob Wirth Restaurant
img
Restoran yang didirikan sejak tahun 1868 ini terletak di Boston, Massachusetts. Restoran ini didirikan oleh Jacob Wirth asal Kreuznach, Prussia. Menu yang dihadirkan adalah aneka sosis, bacon, ham, serta keju. Tercatat juara tinju John L. Sullivan pernah mengunjungi restoran ini.

7. Claudio's Restaurant
img
Claudio's Restaurant terletak di Greenport, New York. Di tahun 1800-an, Greenport merupakan tempat penangkapan ikan yang berkembang menjadi tempat berlabuh kapal-kapal besar. Seorang pelaut bernama Manuel Claudio membuka restoran ini di tahun 1870. Karena bangunannya yang klasik dan unik, gedung Claudio's yang dibangun tahun 1845 ini tercatat sebagai salah satu gedung bersejarah.

Sumber : Detik, dengan pengubahan

Buaya Purba Terbesar Dunia Ini Makan Manusia

buaya terbesar didunia Sebuah ekspedisi di Kenya menghantarkan para ilmuwan pada penemuan fosil spesies baru buaya raksasa. Ini mungkin buaya terbesar yang pernah ditemukan di muka Bumi.

Reptil raksasa itu hidup di perairan Afrika Timur antara 2-4 juta tahun yang lalu. Yang menarik, hewan ini diduga kuat memperlakukan nenek moyang manusia sebagai kudapannya.

Spesimen fosil yang ditemukan adalah bagian dari tubuh buaya sepanjang 7,5 meter. Hewan raksasa ini bahkan bisa tumbuh hingga sepanjang 8 meter. Demikian diungkapkan Christopher Brochu, profesor ilmu bumi dari University of Iowa.

Brochu tak sengaja tersandung fosil buaya ini tiga tahun lalu, saat meneliti fosil-fosil raksasa yang disimpan di Museum Nasional Kenya di Nairobi. Sebelumnya, tak ada yang mengira onggokan belulang besar itu adalah spesies buaya yang belum pernah ditemukan.

Saking besarnya, butuh tenaga empat pria besar hanya untuk mengangkat kerangka hewan ini, yang aslinya digali dari Turkana Basin, sebuah area yang mengelilingi Danau Turkana di utara Kenya.

Wilayah ini dikenal sebagai hotspot penemuan fosil manusia purba. Spesies hominid, manusia kerdil, sebelumnya juga telah diangkat dari Turkana Basin. Brocu mengatakan, besar kemungkinan manusia kerdil itu berakhir menjadi makanan buaya prasejarah.

"Buaya itu hidup berdampingan dengan nenek moyang manusia, dan kemungkinan besar memakan mereka," kata Brochu dalam pernyataannya seperti dimuat situs sains, LiveScience.

"Meski kami belum menemukan fosil manusia yang digigit buaya, namun buaya tersebut lebih besar daripada spesies yang ada saat ini. Sementara manusia hominid berukuran jauh lebih kecil dari manusia sekarang, jadi besar kemungkinan buaya tidak menggigitnya, tapi menelannya bulat-bulat."

Buaya tersebut dinamai Crocodylus thorbjarnarsoni, mengambil nama ahli buaya sekaligus kolega Brochu, John Thorbjarnarson, yang meninggal akibat malaria di lapangan.

Pada tahun 2010, Brochu juga menerbitkan sebuah makalah tentang penemuan seekor buaya pemakan manusia bertanduk dari Tanzania bernama Crocodylus anthropophagus.

Hasil penelitian Brochu dan timnya dipublikasikan dalam Journal of Vertebrate Paleontology 3 Mei 2012.

Rekor buaya

Guinness World Records mencatat, buaya terbesar yang hidup dalam penangkaran adalah buaya air asin yang terdapat di Cairns, Australia.

Kantor berita The Cairns Post melaporkan bahwa buaya air asin yang kemudian dinamakan Cassius ditemukan di Green Island atau 27 km lepas pantai Cairns. Cassius yang memiliki panjang 5,5 meter ini memiliki nama ilmiah Marineland Melanesia.

Sementara, pada 5 September 2011, penduduk desa Bunawan di provinsi Agusan del Sur, Filipina menangkap hidup-hidup seekor buaya air asin yang memiliki panjang 6,4 meter dan berbobot lebih dari 1 ton.

Butuh lebih dari 100 orang untuk menyeret buaya dari dalam air dan sebuah alat berat untuk mengangkatnya ke atas truk.

Sumber : VivaNews

Rabu, 09 Mei 2012

Televisi Unik Dengan Tenaga Sepeda

tv ramah lingkungan Program ramah lingkungan yang diterapkan oleh penginapan Cottage Lodge amat menarik. Penginapan itu menyediakan televisi yang listriknya berasal bertenaga sepeda. 


Para tamu diruangan masing-masing bisa menonton televisi dengan menjaga kebugaran tubuh dengan cara bersepeda. Mereka harus mengayuh pedal sepeda untuk menghasilkan energi agar televisi itu tetap menyala.


Penginapan yang terletak di desa Brockenhurst, Inggris ini juga dilengkapi dengan panel surya dan kompor pembakaran kayu untuk menghasilkan air panas dan shower untuk menghemat penggunaan air. Sementara itu, tempat tidur, meja rias, lemari pakaian dan cermin dibuat dari pohon lokal yang sudah tumbang.


Christina Simons, pemilik hotel, telah menghabiskan waktu hampir delapan tahun untuk mengubahnya menjadi bangunan yang ramah lingkungan. Dia juga menjelaskan bagaimana dia bisa mengubah bangunan yang sudah ada itu sejak 360 tahun yang lalu. 


"Bangunan ini sudah ada sejak tahun 1650 yang dikenal sebagai bangunan kapal reklamasi. Saya hanya fokus pada tiga hal ketika mendirikan sebuah bangunan, yakni mengurangi limbah, meminimalkan polusi dan menggunakan sumber daya dengan dampak serendah mungkin," ujar Simons, seperti dikutip dari The Telegraph, Rabu (9/5/2012) 


"Saya juga ingin menunjukkan bahwa pola ramah lingkungan sangat menarik dan ternyata para tamu senang bersepeda," imbuhnya.


Penginapan itu telah memenangkan beberapa penghargaan untuk penerapan pola ramah lingkungan, termasuk penghargaan dari Visit Britain dan AA. Penginapan itu dihargai per malam sebesar 129 per poundsterling atau sekitar Rp 1,8 juta (Rp14.075 per poundsterling).
Sumber : http://www.duniaproduk.com/berita/16-65-1-3-37571/televisi-unik-dengan-tenaga-sepeda

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More