Rabu, 09 Mei 2012

"Belum Lima Menit", Mitos Atau Fakta ?

Seringkah anda mendengar atau bahkan mengucap kalimat "belum lima menit" ?
Apakah makanan tersebut masih aman dikonsumsi?


Banyak orang percaya bahwa kuman membutuhkan waktu untuk bisa mengontaminasi makanan yang jatuh. Bagi orang Indonesia, setelah 5 menit mikroba diyakini baru dapat menyebar sempurna. Namun di Amerika, hal ini dikenal dengan istilah five-second rule. Makanya, jika makanan yang jatuh langsung diambil, makanan tersebut dianggap 'belum kotor'.


Lantas, apa yang sebenarnya terjadi? 
Lantai adalah sarangnya bakteri, virus, dan jamur yang dapat menimbulkan penyakit. Kuman ini ada di permukaan manapun, mulai dari toilet umum hingga lantai dapur yang Anda anggap bersih. Penyakit yang ditimbulkan bisa macam-macam, mulai dari sakit perut hingga anthrax, TBC, typhus, kusta, dan pes.


Mengapa orang-orang menganggap makanan yang jatuh aman dikonsumsi jika langsung dipungut? Hal ini dilakukan untuk menghindari rasa bersalah karena telah membuang-buang makanan, sementara ada banyak orang kelaparan di belahan dunia lain. Selain itu, aturan "belum lima menit" ini sepertinya sudah menjadi bagian dari budaya masyarakat kita. Padahal aturan seperti itu hanya mitos dan kebiasaan yang sudah memasyarakat dalam kehidupan. Perlu kita ketahui bahwa bakteri dapat menempel pada makanan yang jatuh ke lantai bahkan ketika kita mengambilnya dengan sangat cepat. Jika bakteri yang menempel pada makanan itu cukup berbahaya, kita bisa langsung sakit karenanya.


Apakah Anda masih ingin mengkonsumsi makanan "belum lima menit" tersebut?
Itu pilihan anda.
Sumber : http://sibukforever.blogspot.com/2012/05/belum-lima-menit-mitos-atau-fakta.html

2030, Pemeluk Islam Capai 2,2 Miliar Jiwa

2030, Pemeluk Islam Capai 2,2 Miliar Jiwa SOUTHERN CALIFORNIA - Populasi Muslim di seluruh dunia naik pesat. Pew Research Center’s Forum on Religion & Public Life memperkirakan populasi Muslim akan tumbuh mencapai 35 persen dari total populasi dunia pada 20 tahun mendatang.


Jika pada 2010 jumlah pemeluk Islam mencapai 1,6  miliar jiwa, maka pada 2030 akan mencapai 2,2 miliar jiwa. Menurut lembaga itu, pertumbuhan jumlah umat Islam dua kali lebih besar dibandingkan non-Muslim pada dua dekade mendatang. Jika pertumbuhan jumlah umat Islam rata-rata mencapai 1,5 persen, maka non-Muslim hanya 0,7 persen.


Menyikapi fenomena itu, Direktur Islamic Center Southern California, Imam Jihad Turk menilai ada dua faktor yang menyebabkan populasi muslim meningkat pesat, pertama adalah angka kelahiran tinggi di kalangan umat Islam. Dan kedua,  berbondong-bondongnya non-Muslim memeluk Islam.


"Tingkat kelahiran merupakan faktor utama yang memberikan sumbangsih. Sementara, faktor konversi lebih banyak karena pernikahan," kata dia seperti dikutip neontommy.com, Selasa (8/5).


Moises Gonzalez, yang baru saja memeluk Islam, merupakan contoh dari tren pernikahan yang dijelaskan Turk. "Saya jatuh cinta dengan seorang Muslimah. Sebagai bentuk keseriusan, saya memutuskan untuk berpindah agama," ungkap Gonzalez, yang saat ini tidak lagi mengkonsumsi babi dan alkohol semenjak memeluk Islam.


Hal serupa juga dialami Ti Miekel. Sebelumnya, ia tidak memeluk agama apapun. Namun, saat bertemu dengan suaminya, ia sadar harus membuat langkah perubahan. Salah satunya adalah memeluk agama."Suamiku tidak pernah memintaku untuk memeluk Islam Jadi, keputusanku memeluk Islam atas pilihan pribadi," kenang dia.


Sebelum Mikkel memeluk Islam, ia telah mencoba untuk mengenakan jilbab layaknya muslimah lain. Ia pun merasakan ketenangan. "Aku tidak memiliki masalah dengan tata cara berpakaian. Tapi aku melihat jilbab, sebuah pakaian yang memberikan kenyamanan," kata dia.


Sementara itu, Wakil Direktur Islamic Center Southern California, Soha Yassine, meningkatnya populasi muslim dibarengi dengan meningkatnya tentangan yang harus dihadapi muslim. Sebabnya, generasi baru muslim perlu untuk tumbuh dalam lingkungan dimana mereka dapat berbicara secara terbuka atas masalah yang mereka hadapi.


"Penting untuk diketahui generasi baru muslim untuk memahami bahwa menjadi muslim dan seorang warga AS tidaklah ekslusif," kara dia.


Turk menambahkan, kesalahpahaman tentang Islam merupakan pekerjaan rumah bagi setiap muslim. Adalah tugas seorang muslim untuk meluruskan hal itu. Harapannya esensi Islam sebagai agama cinta damai dapat dipahami. "Kebanyakan orang sekarang ini berpikir Islam adalah agama kekerasan. Padahal itu tidak benar," pungkasnya.
Sumber : ROL

Jangan Mencelup Kantong Teh Lebih Dari 3 Menit

sukague.com Teh telah diakui di beberapa negara dunia yang berkhasiat untuk kesehatan tubuh. Teh juga telah menjadi konsumsi bagi masyarakat, sebagai salah satu minuman sehari - hari yang memberi rasa segar dan nyaman.
Teh adalah minuman yang mengandung kafein, sebuah infusi yang dibuat dengan cara menyeduh daun, pucuk daun, atau tangkai daun yang dikeringkan dari tanaman Camellia sinensis dengan air panas.


Teh dikemas dalam bentuk teh celup juga teh bubuk. Namun, ada yang perlu diperhatikan pada teh celup, yaitu dalam pemakaiannya. Teh celup sebaiknya tidak dicelupkan terlalu lama. Ini berlaku untuk semua teh, berwarna maupun teh hijau.


Ini disebabkan adanya kandungan zat klorin dalam kantong kertas teh celup. Zat ini fungsinya untuk disinfektan kertas, sehingga kertas akan terbebas dari bakteri pembusuk dan tahan lama. Kertas dengan klorin tampak lebih bersih. Karena disinfektan, klorin dalam jumlah besar tentu berbahaya.


Tak jauh beda dari racun serangga. Banyak penelitian mencurigai kaitan antara asupan klorin dalam tubuh manusia dengan kemandulan pada pria, bayi lahir cacat, mental terbelakang, dan kanker. Sehingga dianjurkan jangan mencelupkan teh celup dalam waktu lama.


Jika mencelup kantong teh lebih dari 3 - 5 menit, klorin akan ikut larut dalam teh. Dan banyak khasiat teh yang tertinggal dalam minuman teh. Agar terhindar dari kemungkinan - kemungkinan penyakit, sebaiknya jangan mencelup kantong teh lebih dari 3 menit.
Sumber : http://www.sukague.com/2012/04/jangan-mencelup-kantong-teh-lebih-dari.html

Meow, Kucing Terbesar di Dunia itu Mati

Meow... Kucing Terbesar di Dunia itu Mati
Meow, kucing terbesar sejagad itu dikabarkan telah mati. Kucing asal New Mexico, Amerika Serikat yang berat mencapai 18 kilogram itu mati pada Sabtu (5/5) sore di penangkaran hewan, Santa Fe Animal Shelter & Humane Society.

Kematian kucing yang mengalami obesitas itu diumumkan Direktur Eksekutif Santa Fe Animal Shelter & Humane Society, Mary Martin dalam akun Facebook pada Senin (7/5).
Meow sempat menarik perhatian publik pecinta kucing di Negeri Paman Sam. Ia sempat tampil dalam acara “Today” di BBC, dan "Anderson Cooper 360" di CNBC.

Kucing terbesar itu mati akibat gangguan pernapasan, karena berat badannya yang berlebihan. ''Meow merupakan salah satu kucing tercantik yang kepribadiannya sebesar berat badan,'' ungkap Martin. ''Kami benar-benar berduka.''

Kucing berusia dua tahun ini ukurannya mencapai empat kali kucing normal.

Berat Meow, setara dengan manusia yang memiliki berat tubuh 273 kilogram. Akibat berat badannya yang berlebihan, si kucing pun mengalami tekanan yang ekstra pada bagian hatinya.

"Itu karena lemak yang memenuhi tubuhnya,'' kata Dr Jennifer Steketee dari Penampungan Hewan Santa Fe di New Mexico, AS saat memperkenalkan Meow kepada media beberapa waktu lalu.

Karena badannya yang sangat besar, Meow juga mengalami masalah pada bagian persendian. Sendi kakinya sedikit kaki. Sebenarnya,  Meow sedang menjalani program diet. 
Namun, sebelum berat badannya turun, ia mati.

Rekor kucing terberat di dunia sebelumnya dipegang oleh Himmy dari Australia. Kucing yang telah mati itu beratnya mencapai 21,3 kilogram.
Sumber : ROL

Riau Ingin Datangkan Juventus

Riau Ingin Datangkan Juventus
RIAU - Pemerintah Provinsi Riau berkeinginan untuk bisa mendatangkan tim sepakbola Juventus dari Italia, untuk menjajal sarana Stadion Utama Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII di Kota Pekanbaru yang dibangun dengan standar internasional.


Hal itu terungkap dalam rapat antisipasi keamanan untuk persiapan PON XVIII/2012 yang dihadiri Panitia Besar (PB) PON Riau, di Pekanbaru, Rabu (9/5). Ketua Harian PB PON Riau, Syamsurizal, mengatakan dana yang dibutuhkan untuk mendatangkan tim yang berjuluk "Nyonya Besar" itu mencapai Rp 18,5 miliar.


"Kita harus cari Rp 18,5 miliar untuk mendatangkan Juventus dan bisa dari 'sponsorship'," kata Syamsurizal.


Mantan Bupati Bengkalis itu menjelaskan, dana belasan miliar itu merupakan biaya untuk tiket pesawat kelas bisnis bagi seluruh pemain, pelatih dan official. Dana itu juga termasuk untuk akomodasi, transportasi dan uang saku untuk tim Juventus.


"Kalau kita mau berani, kenapa tak mungkin," ujarnya.


Menurut dia, modal besar yang dikeluarkan untuk mendatangkan Juventus bisa ditutupi dari penjualan tiket penonton, sesi foto dan makan malam bersama pemain bintang, dan penjualan hak siar televisi. Sebab, animo "penggila bola" untuk melihat tim Juventus pasti sangat tinggi.


Pendapatan dari tiket penonton bisa cukup besar karena Stadion Utama untuk PON XVIII dibangun untuk kapasitas lebih dari 43 ribu tempat duduk.


"Harga tiket satu tempat duduk bisa dijual Rp 1 juta, kursi bagian depan bisa Rp 2 juta. Belum lagi untuk foto bersama Del Piero bisa dipatok Rp 10 juta, dan belum lagi untuk bisa makan malam semeja bersama bintang bayar juga," katanya.
Sumber : ROL

10 Fakta Menarik Tentang Bambu

Hampir setiap hari, setiap orang telah diberi banyak peringatan mengenai efek merusak yang telah kita lakukan terhadap lingkungan sekitar dan bumi. Mulai dari pemanasan global, deforestasi besar-besaran, hingga populasi manusia berlebih, menjadi penyebab dalam penipisan sumber daya alam di muka bumi. Orang-orang mengambil lebih dari apa yang bisa diperbaharui dan keseimbangan ekosistem harus dikorbankan. Kini kita dapat berharap pada salah satu solusi terbaik dari semua masalah ini : bambu, tanaman dengan segala keunikannya yang bermanfaat.
sukague.com


1. Bambu adalah Penyerap Karbon yang Baik 
Bambu menyerap karbon dioksida dan melepaskan oksigen 30% lebih banyak ke atmosfer dibandingkan dengan pohon-pohon pada umumnya. 
Hal ini membuat bambu sangat baik untuk menyerap gas rumah kaca dan memproduksi lebih banyak oksigen bersih dan segar. 

2. Bambu Tumbuh dengan Sangat Cepat 
Beberapa spesies bambu tercatat dapat tumbuh setinggi lebih dari 90cm dalam sehari! Sekitar 3.8cm dalam satu jam! Tidak ada tanaman lain di bumi bisa melakukan ini!. Bambu dapat mencapai kedewasaan penuh dalam 1 sampai 5 tahun (bergantung dari spesies). Pohon kayu keras dapat membutuhkan waktu 30 sampai 40 tahun untuk dewasa. Hal ini menjadikan bambu sebagai satu-satunya tanaman berkayu yang dapat mengimbangi tingkat konsumsi manusia dan deforestasi. 

3. Regenerasi Bambu yang Cepat 
Ketika bambu dipanen, maka akan terus tumbuh tunas-tunas baru dari sistem perakarannya yang menakjubkan. Bambu tidak memerlukan bahan kimia, pestisida atau pupuk untuk tumbuh dan berkembang. Daun-daun yang terjatuh memberikan nutrisi yang diperlukan agar bisa didaur ulang kembali ke dalam tanah. Setiap bagian dari tanaman dapat dimanfaatkan dalam banyak cara dengan limbah yang tergolong sedikit. Setelah material dari bambu mencapai batas ketahanannya, limbahnya dapat didaur ulang kembali ke dalam tanah. 

4. Bambu Mencegah Terjadinya Erosi 
Setelah hutan kayu keras habis ditebangi, humus di bagian tanah atas akan mudah terkikis dan akhirnya ikut hanyut terbawa aliran sungai yang sangat membahayakan satwa-satwa liar. Namun hal ini tidak berlaku bagi bambu, karena sistem perakaran bambu akan terus tumbuh bahkan setelah pemanenan. Tunas baru akan muncul dan akar bambu masih mampu menjaga kestabilan tanah dan mempertahankan nutrisi yang ada. 

5. Bambu Dapat Tumbuh Dalam Berbagai Kondisi 
Bambu memiliki daya tahan yang kuat dan dapat tumbuh di segala macam kondisi iklim dan jenis tanah dimana tanaman lain gagal tumbuh. 

6. Fleksibilitas Bambu sebagai Material yang Kuat 
Kekuatan tarik bambu adalah salah satu fenomena paling menarik dari fakta alam. Kekuatan tarik baja 24.000 PSI. Kekuatan tarik bambu ... 28.000 PSI (ane g salah ngetik!). Bambu memiliki unsur intrinsik yang kuat dalam struktur molekulnya dan telah digunakan sebagai bahan bangunan selama ribuan tahun. Bambu dapat menggantikan penggunaan kayu untuk aplikasi apapun. Mulai dari lantai kayu, furnitur, peralatan, perkakas, frame sepeda, casing handphone dan lain-lain. 

7. Bambu Ternyata Anti-Bakteri 
Bambu mengandung bio-agen alami yang dikenal sebagai Kun Bambu yang bertindak sebagai zat anti-bakteri. Zat ini sangat efektif untuk menghambat dan mencegah lebih dari 70% bakteri yang mencoba untuk tumbuh di atasnya, bisa dalam bentuk alami atau kain. Bambu tidak memerlukan pestisida atau pupuk kimia untuk pertumbuhan yang sehat. Sehingga tak heran bila bambu jarang terserang hama atau terinfeksi oleh patogen berkat hasil kerja dari Kun Bambu. 

8. Bambu Dapat Menghilangkan Bau Tak Sedap 
Arang Bambu sangatlah berpori dan dapat menyerap sejumlah besar bakteri yang menyebabkan bau. Arang bambu juga dapat digunakan untuk menyaring bahan kimia berbahaya dalam air. Bahkan banyak benda-benda disekitar kita seperti sol sepatu bambu, deodoran bambu, bambu seprai, linen bambu, kaus kaki bambu, kemeja bambu dan bahkan arang bambu dapat ditempatkan dalam tas olahraga Anda atau lemari. Arang bambu dapat menghilangkan kebutuhan akan aroma parfum kimia yang digunakan untuk menutupi bau tak sedap. Pengharum bambu merupakan alternatif yang sangat bagus bagi orang-orang yang alergi terhadap aroma parfum kimia. 

9. Serat Bambu dapat Mempertahankan Suhu 
Karakteristik isolasi dari serat bambu membuatnya sangat bermanfaat untuk mempertahankan suhu tubuh penggunanya. Kain dari serat bambu akan mendinginkan suhu tubuh orang yang memakainya ketika sedang terasa panas dan membuat orang-orang hangat ketika udara terasa dingin. 

10. Rebung sebagai Sumber Makanan Sehat 
Rebung telah menjadi sumber makanan pokok selama ribuan tahun, terutama di Asia. Tunas bambu adalah bahan makanan yang rendah lemak, rendah kalori serta rendah kolesterol. Rebung juga merupakan sumber serat dan potasium yang sangat baik. Satu porsi rebung menyediakan 10% nutrisi dari asupan nutrisi harian yang disarankan. Kerenyahan rebung dapat dihidangkan dalam sup favorit Anda, salad atau sebagai pelengkap masakan utama Anda.
Sumber : http://sibukforever.blogspot.com/2012/05/10-fakta-menarik-mengenai-bambu.html

6 Makanan Untuk Memperlambat Datangnya Keriput

cara memperlambat keriput
Meski gejala alami, keriput dapat ditangkal sedini mungkin. Caranya, konsumsi makanan yang dapat menahan laju keriput hadir lebih awal.
Makanan sangat berpengaruh pada proses penuaan yang dialami wanita. Untuk itu, selektif memilih makanan perlu dilakukan agar kulit selalu bersinar dan tampak muda. Berikut ini adalah enam makanan yang dapat memperlambat datangnya keriput, seperti dilansir Total Beauty.

Bluberi
Cegah kerusakan sel dalam jangka panjang sel dapat ditangkal dengan kekuatan antioksidan yang ditemukan dalam bluberi. Antioksidan melawan radikal bebas untuk melindungi kulit Anda dari pengaruh buruk lingkungan. Tambahkan beberapa butir bluberi ke dalam sereal atau oatmeal ketika sarapan, atau dijadikan camilan sore hari.

Susu cokelat
Tingkatkan kesehatan kulit Anda dengan minum susu cokelat yang kaya flavanoid. Salah satu penelitian terbaru mengungkapkan, wanita yang secara teratur minum minuman cokelat berflavanoid tinggi sekali sehari selama 12 minggu menunjukkan peningkatan aliran darah ke jaringan kulit, hidrasi kulit meningkat dan mengurangi kulit kering, kasar dan berkerak. 

Kiwi, jambu biji dan stroberi
Cegah kerutan dan rangsang kolagen dengan mengemil stroberi, jambu biji dan kiwi yang kaya vitamin C. Dalam studi yang dipublikasikan di ‘American Journal of Clinical Nutrition’, makanan kaya vitamin C mengurangi keriput dan kulit kering. Vitamin C juga mengurangi peradangan dan membantu meminimalkan bengkak di bawah mata Anda. Antioksidan membantu menetralisir radikal bebas penyebab kerusakan sel yang dapat menyebabkan peradangan, kanker dan penyakit jantung.

Tiram
Tiram kaya akan zinc atau seng yang berguna untuk memperbaiki kulit. Zinc membuat kolagen yang dapat mengencangkan kulit dan bersifat antioksidan. Zinc juga membantu menjaga kuku kuat, membuat kulit kepala dan rambut sehat, dan membantu melindungi mata dari masalah penglihatan. Selain tiram, zinc juga dikandung dalam daging merah, daging unggas, kacang-kacangan, kacang, buncis, beberapa jenis makanan laut (seperti kepiting dan lobster), biji-bijian, sereal dan produk susu. Namun diantara semua bahan tersebut, tiram merupakan sumber terbaik zinc.

Pasta tomat
Lindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dengan likopen pada tomat. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi likopen setiap hari dalam bentuk pasta tomat membuat kulit lebih sulit terbakar. Tomat yang dimasak benar-benar meningkatkan penyerapan likopen. Sumber likopen lainnya yaitu ubi, bayam dan buah-buahan seperti semangka, melon dan mangga. Seperti tomat, makanan-makanan itu juga mengandung karotenoid  yang memberikan perlindungan terhadap sinar matahari.

Daging salmon liar
Asam lemak omega-3 pada daging salmon liar menjaga kulit tetap lembut dan lentur. Omega-3 menggantikan lemak di kulit Anda dan membantu kulit tetap fleksibel dan lembab. Asam lemak omega-3 juga mengurangi peradangan sel yang dapat menyebabkan kulit kering, bersisik, kemerahan dan jerawat. Jika Anda tidak suka salmon, sumber asam lemak omega-3 lainnya adalah biji rami dan kenari.
Sumber : Okezone

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More